Rahma Serahkan Dokumen APBD-P Kepada Perangkat Daerah

Loading...

Suarasiber.com – Wali Kota Tanjungpinang Hj. Rahma, S.IP menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Perubahan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPPA-SKPD) tahun anggaran 2022 kepada seluruh Kepala Perangkat Daerah, di ruang rapat kantor Bappelitbang, Senin (31/10/2022).

Rahma mengapresiasi sinergi dari Badan Anggaran DPRD Kota Tanjungpinang, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), serta kerja sama Perangkat Daerah Kota Tanjungpinang yang terlibat terhadap penyusunan APBD perubahan tahun anggaran 2022.

“Terima kasih dan apresiasi atas upaya yang optimal kepada seluruh pihak yang terlibat terhadap penyusunan APBD perubahan tahun anggaran 2022,” ujarnya.

Karena dokuman APBD-P sudah diterima, Rahma menginstruksikan kepada seluruh unit kerja agar dapat segera melaksanakan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

“Seluruh instansi atau unit kerja dapat segera melaksanakan program kegiatan dan belanja sesuai tugas dan fungsinya serta konsisten dengan anggaran kas yang termuat di dalam dokumen anggaran tersebut,” arahan Rahma.

Kepada semua pihak yang akan terlibat dalam penggunaan APBD-P, ia mengingatkan agar benar-benar mencermati dan memahami dengan baik serta melaksanakan semua kegiatan berdasarkan aturan dan ketentuan yang berlaku.

Sebanyak 32 OPD menerima DPPA-SKPD dengan total anggaran sebesar Rp.1.056.838.872.750,- dan diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Tanjungpinang kepada Sekretaris Daerah Kota, Kadis Pendidikan dan Camat Tanjungpinang Barat. (zainal)

Editor Yusfreyendi

Loading...