Jokowi Bangga Film Indonesia Menang Festival di Berbagai Dunia

Loading...

Suarasiber.com – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) mengaku bangga dengan insan perfilman Indonesia.

“Saya sungguh terkesan dan bangga dengan para insan perfilman Indonesia. Di masa pandemi ini, mereka tetap produktif, dan meraih banyak prestasi di dunia film internasional,” sebutnya di Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2021 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (10/11/2021) malam.

Kehadiran Jokowi langsung disambut Mendikbudristek Nadien Anwar Makarim dan Reza Rahadian selaku ketua Komite FFI 2021.

Acara kemudian dibuka dengan penampilan gerak tari dari EKI Dance Company, yang disusul dengan penampilan para duta FFI 2021 yaitu Prilly Latuconsina, Jefri Nichol, Angga Yunanda dan Tissa Biani.

Dikutip dari Instagram @jokowi, Kamis (11/11/2021) Jokowi menyebut sejumlah film yang memenangkan penghargaan tertinggi di festival-festival film terbaik dunia.

Film “Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas” karya Edwin menjadi pemenang Golden Leopard Locarno Film Festival, film “Yuni” karya Kamila Andini meraih Platform Prize Toronto Internasional Film Festival.

Lantas ada juga film “Laut Memanggilku” karya Tumpal Tampubolon memenangkan Sonje Awards Busan International Film Festival, kemudian “Dear to Me”, film karya Monika Tedja yang menerima Junior Jury Award, Special Mention Open Doors Shorts Locarno Film Festival.

“Saya menyampaikan apresiasi atas pencapaian para sineas Indonesia itu,” tulis Jokowi.

Ia kemudian berharap para sineas, aktor dan aktris, dan seluruh stakeholder perfilman Indonesia terus memupuk mimpi besar, menguatkan kolaborasi dengan pusat-pusat perfilman dunia, menggali dan mengangkat cerita unik, tempat indah, juga talenta-talenta hebat yang ada. (man)

Loading...