Street Food Kuliner Bintan Center Diresmikan, Separuh Pedagang Tutup Lebih Cepat karena Laris

Loading...

Suarasiber.com – Pusat kuliner baru di Kota Tanjungpinang, Street Food Bintan Center, telah diresmikan oleh Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, Sabtu (20/1/2024) malam.

Kabar dibukanya tempat ini rupanya sudah diketahui masyarakat sehingga mereka menyerbu. Bahkan, sebelum sambutan Pj Wali Kota Hasan usai, sejumlah pedagang telah kehabisan dagangan.

“Habis…!” tutur seorang pedagang yang duduk bersama keluarganya yang lain di belakang gerobak jualannya.

Jika masih ada yang melayani pembeli, antreannya cukup panjang. Seperti pada gerobak sate padang, warga rela mengantre.

Setiap pedagang mendapatkan gerobak dan meja kursi sehingga memudahkan saat melayani pengunjung yang ingin makan di tempat.

Pantauan suarasiber.com malam itu, usai memberikan sambutan Hasan berkeliling lokasi, menyapa warga dan penjual. Ia un menyempatkan diri duduk di kursi makan bersama sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat untuk sekadar menikmati sajian yang ada.

Street Food Bintan Center diisi oleh 31 pedagang (gerobak) dari 36 lapak yang disediakan.

Direktur BUMD Tanjungpinang Windrasto Dwi Guntoro mengatakan tempat ini dikelola oleh BUMD Tanjungpinang. Antarpedagang saling bersinergi, baik yang ada di ruko maupun di gerobak.

“Terutama kita bersinergi dengan pemilik ruko biar sama sama mendapatkan hasilnya, dan dampak dari Street Food Kuliner ini supaya mereka juga bisa berkolaborasi untuk mendapatkan keuntungan,” ujarnya.

Informasi yang diterima, sewa lapak per hari Rp15 – 20 ribu sudah termasuk pajak sehingga dalam satu bulan Rp555 ribu.

Peresmian pusat kuliner bertambah semarak dengan hadirnya panggung musik yang mendapat sambutan antusias warga. (syaiful)

Editor Yusfreyendi

Loading...