International Flybest Flying Adventures Kepri ke-2 Digelar 15 – 18 Juni 2023

Loading...

Suarasiber.com – International Flybest Flying Adventures Kepri kembali digelar, menyusul kesuksesan kegiatan serupa tahun lalu.

Kegiatan bertajuk 2nd International Flybest Flying Adventures Kepri ini dilaksanakan 15 – 18 Juni 2023.

Disebutkan dalam rilis yang dikrimkan ke suarasiber.com, Senin tanggal 12 Juni 2023 dituliskan, tujuan penyelenggaraannya ialah mempromosikan Kepri sebagai pintu gerbang utama aktivitas wisata udara Indonesia (Air Tourism Indonesia).

Berikutnya, menciptakan persahabatan dan kerja sama yang erat dengan para pecinta aviasi di lingkup ASEAN, dalam mempromosikan bersama aktivitas general aviasi di ASEAN. Juga menanamkan cinta aviasi di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda Kepri dan Sumatera serta mempromosikan pemanfaatan pesawat-pesawat kategori general aviasi yang lebih ekonomis, aman, fleksibel untuk kebutuhan penerbangan pribadi baik untuk kepentingan bisnis dan non bisnis, termasuk rekreasi.

“Tujuan ke-5 yakni menyediakan sarana dan prasarana untuk mengakomodasi kebutuhan penerbangan pribadi di Kepri dan ke destinasi lainnya di Indonesia,” tulis rilis tersebut.

Sejumlah tempat telah dipersiapkan untuk rangkaian 2nd International Flybest Flying Adventures Kepri. Meliputi Nongsa, Jemaja, Tanjungpinang – Bintan, Terminal Bandara RHF, Jalan Bandara RHF.

Banyaknya tempat yang digunakan mengingat acara ini diisi dengan atraksi baru aerosport, aero modelling/drone show & demo, seaplane/amprhibious demo, workshop & kompetisi chuck glider.

“Workshop ini diikuti pelajar SMP dan SMA,” ungkap Albar yang duduk dalam kepanitiaan.

Masyarakat juga bakal dihibur dengan karnaval dan drumband, bazaar dan pasar malam, hiburan, saprahan hingga famtrip Jemaja Anambas.

Menurut Albar, pihak penyelenggara mengundang peserta dari Filipina, Thailand, Malaysia dan Singapura. Target pasawat 30 unit dengan penerbang 90 orang.

Flybest sendiri memulai aktivitas operasinya di Batam dan Tanjungpinang, sejak Oktober 2012. Pada 17 Januari 2013, Flybest memperoleh sertifikat operasi untuk Pendidikan Pilot Part 141 Flybest Flight Academy di Bandara Hang Nadim Batam dan Bandara Fisabillilah Tanjungpinang, yang hingga kini telah menghasilkan sekitar 95 pilot komersial. Sekitar 800 pilot telah memperoleh Sertifikat pengetahuan sebagai Airline Transport Pilot di Flybest.

Berikutnya, pada 30 Juli 2016, Flybest memperoleh sertifikat operasi Part 142 – Flybest Training Center, khususnya untuk pendidikan pilot lanjutan, Initial Airbus A320 Type Rating; dimana berlokasi di Kawasan BSD Serpong TangSel. Untuk diketahui 80% First Officer AirAsia Indonesia dididik oleh Flybest, serta sejumlah Captain Pilot Citilink untuk type rating conversion.

Berlanjut pada 18 September 2020, Flybest memperoleh sertifikat operasional Part 91 – Flybest Aviation untuk penerbangan general aviation – non komersial. Dengan sertifikat ini, armada pesawat Flybest yang tadinya hanya dapat digunakan untuk pelatihan pilot (instructional flying), dapat digunakan juga untuk penerbangan non komersial lainnya mencakup business flying, pleasure flying, aerial-works, dan lainnya.

Program baru berupa Pilot dan Sarjana S1 & S2 bekerjasama dengan
Universitas UniSadhuGuna-Jakarta & Teeside University, UK untuk Aviation Management dibuka pada 8 April 2021. Ini menambah pilihan sebelumnya yakni Dual Program Pilot dan Sarjana S1 Aviation Engineering & Commercial Pilot bekerjasama dengan IULI University-TangSel Banten. (***/syaiful)

Editor Yusfreyendi

Loading...