Aunur Rafiq: Silaturahmi Bukan Hanya dengan Orang Terdekat

Loading...

Suarasiber.com – Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengingatkan kaum muslim agar menjadikan datangnya Nuzulul Qur’an dengan memperkuat silaturahmi.

Ia juga mengingatkan agar silatuhami bukan hanya dilakukan dengan kerabat atau orang terdekat. Namun dengan seluruh elemen masyarakat Karimun.

“Pada momentum Nuzulul Qur’an ini, saya mengajak seluruh masyarakat untuk memperkuat ukhuwah islamiyah kita agar jalinan silaturahmi dan kebersamaan semakin kuat,” kata Bupati di Masjid Baitul Karim, Selasa (19/4/2022).

Bupati menyampaikan, memperkuat ukhuwah islamiyah sangat dibutuhkan untuk mewujudkan Kabupaten Karimun sebagai daerah yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur.

Nuzulul Qur’an, imbuhnya, juga sebagai pedoman untuk mencapai tujuan mencari rida Allah SWT. Meningkatkan ukhuwah islamiyah dengan ibadah hablum minannas atau menjaga silaturahmi antarumat sangatlah penting untuk dilakukan dan dijaga.

“Siapa yang menjaga silaturahmi akan diberikan umur panjang dan rezeki yang luas,” kata Aunur.

Pada Nuzulul Qur’an kali ini dikundang penceramah asal Batam, Ustaz Abu Syahid Chaniago. (suradi)

Editor Yusfreyendi

Loading...