HUT ke-22 Karimun, Aunur: APBD di 2022 Masih Perlu Dievaluasi

Loading...

Suarasiber.com – Kabupaten Tanjungbalai Karimun, Provinsi Kepulauan merayakan 20 tahun berdirinya. Selain semarak ucapan, Bupati Karimun Aunur Rafiq pun mengatakan perlunya mengevaluasi alokasi APBD Karimun di 2022.

Hal tersebut harus dilakukan agar sesuai dengan implementasi visi dan misi Aunur Rafiq – Anwar Hasyim.

Saat menyampaikan pidato peringatan HUT ke-22 Kabupaten Karimun, Selasa (12/10/2021) Aunur mengakui masih banyak evaluasi kebijakan yang masih harus dilakukan agar memaksimalkan pembangunan ke depan.

Ia menyebutkan salah satunya, yakni pembangunan infrastruktur, pembangunan yang berkeadilan. Aunur pun menyinggung pelatihan 3.000 tenaga kerja dalam rentang waktu 3 tahun.

“Berbagai proses dan dinamika pembangunan setidaknya telah dilakukan dengan satu tujuan yakni kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Dua tahun belakangan, Karimun juga menghadapi pandemi Covid-19. Pihaknya dituntut agar roda pemerintahan tetap berjalan meski dengan ketersediaan anggaran yang terbatas.

Bupati juga berharap penerapan travel bubble akan membuka kembali pariwisata di kabupaten ini.

Sejumlah ucapan disampaikan melalui kanal Facebook Humas Pemkab Karimun. Diantaranya dari Gubernur Kepri, H Ansar Ahmad yang mengucapkan selamat ulang tahun.

Berikutnya ia mendoakan agar dengan bertambahnya usia Karimun semakin tangguh.

“Azam dipasak, amanat ditegak. Kerja amanat, kerja keras dan kerja cerdas,” ujar Andar diakhiri dengan pantun.

Juga ada Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah yang memberikan ucapan selamat. Ulang tahun ini didoakannya sebagai momen bagi Karimun keluar dari pandemi Covid-19.

Sejumlah kepala daerah di Kepri juga mengirimkan video ucapan selamat untuk Kabupaten Karimun.(adi)

Loading...