Cen Sui Lan Dukung Padat Karya di Bandara Dabo Singkep

Loading...

Suarasiber.com – Anggota DPR RI Dapil Kepri yang duduk di Komisi V, Cen Sui Lan (CSL) melakukan kunjungan kerja ke Bandara Dabo Singkep, Sabtu (16/10/2021).

Kunker tersebut dalam rangka mendukung program padat karya di Bandar Udara Dabo Singkep, sekaligus kegiatan menyerap aspirasi atau Reses.

Wanita yang akrab disebut CSL mendapatkan penjelasan dari sejumlah pejabat.

Diantaranya Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayan II Medan dan Kasubdik Peralatan Bandar Udara Kemenhub.

“Kunjungan saya untuk melaksanaan fungsi pengawasan pembangunan yang telah dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Perhubungan, serta mitra kerja kami di Komisi V DPR RI,” terang CSL.

Pada kesempatan tersebut, Cen Sui Lan mengaku sangat mendukung sekali kegiatan padat karya yang dicanangkan oleh Direktorat Jendral Perhubungan Udara.

Lebih dari itu, ia juga menyerap aspirasi dari Pemkab Lingga terkait pembangunan infrastruktur dan perhubungan pembiayaannya dari APBN.

“Saya wajib datang, karena saya mewakili Kepri, dan masyarakat Lingga adalah masyarakat saya juga,” jelas CSL.

Lebih jauh disampaikannya, program padar karya melibatkan semua stakeholder, supaya bisa mendorong partisipasi masyarakat di seluruh daerah.

Warga juga turut ambil bagian dalam program ini, supaya mereka juga dapat dukungan dalam hal pendapatan. Dengan bekerja saat pandemi, maka warga mendapatkan penghasilan.

Sementara Kepala UPBU Kelas III Dabo Singkep Wachyu Setiawan membenarkan perkataan CSL.

Program padat karya merupakan program prioritas dari pemerintah untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.

Salah satunya Program BSPS berwujud perumahan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang langsung bersentuhan dan sangat membantu masyarakat yang saat ini tinggal di rumah tidak layak huni.

Bupati Lingga Muhammad Nizar yang didampingi Wabup Neko Wesha Paweloy berterima kasih atas kedatangan CSL. Mereka pun menyampaikan usulan lain rencana pembangunan di Lingga.

Dua yang banyak dibahas ialah Kota Pusaka dan bandara baru di Kota Daik.(man)

Loading...