Anggota Komisi I DPRD Kepri Kecam Perilaku Penggunaan Mobil Dinas

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Komisi I DPRD Kepri melalui anggotanya Sarafuddin Aluan, mengecam perilaku sejumlah oknum pejabat di Pemprov Kepri. Khususnya, yang menggunakan mobil dinas operasional di Kantor Perwakilan (Penghubung) Kepri di Jakarta.

Selain sumber daya manusia (SDM), Kantor yang fungsinya masih belum jelas itu dilengkapi sejumlah kendaraan mobil dinas. Yang tentunya dibeli dan dioperasionalkan dengan dana APBD Provinsi Kepri.

Fasilitas mobdin tersebut ternyata digunakan oleh keluarga pejabat. Dan, bukannya untuk kepentingan dinas.

“Banyak mobil dinas operasional di Kantor Perwakilan Pemprov Kepri di Jakarya, dipakai oleh keluarga pejabat tertentu,” kata anggota Komisi 1 DPRD Kepri Sarafuddin Aluan SH kepada suaraiber.com, Kamis (7/3/2019).

Baca Juga:

Yuk Liburan Seru di Bintan Lagoon Resort, Ada Program Maret Ceria, Lho

Peringati 14 Tahun Usianya, Polda Kepri Serahkan Penghargaan kepada Puluhan Personel Berprestasi

Penerima Program Keluarga Harapan Diminta Segera Buat Rekening

Bukan cuma dipakai untuk keperluan pribadi keluarga pejabat saja, ujar Aluan, mobdin itu bahkan tidak dikembalikan ke kantor penghubung.

Bukan cuma di Jakarta, sejumlah mobdin di Pemprov Kepri di Tanjungpinang juga dibawa pulang oleh istri pejabat. Yang bukan ASN, apalagi pejabat. Bahkan, saat suaminya tak lagi menjabat mobdin itu tidak juga dikembalikan.

“Macam mobil pribadi mereka masing-masing. Komisi 1 DPRD Kepri minta hal ini segera didudukkan kembali sebagaimana mestinya atau cabut saja fasilitas mobdin itu. Ganti dengan tunjangan transportasi supaya lebih menghemat anggaran,” tukas Aluan. (mat)

Loading...