Dari Jalan Raya Dompak, Terkumpul Rp6.268.500 untuk Korban Lombok

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Sejumlah pengurus dan anggota komunitas mobil di Pulau Bintan serta instansi lain mengumpulkan bantuan untuk korban gempa Lombok Rp6.268.500. Bakti sosial berlangsung di depan Gedung Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kepri, Jalan Raya Dompak, Tanjungpinang, Sabtu (25/8/2018).

Foto – istimewa

Kegiatan Bertajuk Bakti Sosial Kemerdekaan ini diikuti Komunitas CRV Family Indonesia, Ertiga Mania Indonesia, Super Sonic Community, Ertiga Club Indonesia, Grand Livina Club Gurindam, Tanjungpinang Timor Community, Suzuki Jimmi Bintan Club, Lancer Community Regional Tanjungpinang, Boedak Melayoe Sedare Mare ERCI Bintan.

Hadir juga penjabat Wako Tanjungpinang Drs H Raja Ariza MM, Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi SIK MH, Danlanudal Lektol Laut (P) Henoch Nasarius Virzawan SE MTr (Han), Dandim 0315 Letkol Inf I Gusti Bagus Wijayangsa, Kadispora Kota Tanjungpinang Jasman. Mereka disertai anggotanya.

Foto – istimewa

Saat membuka Baksos, Raja Ariza menyampaikan terima kasihnya kepada Kapolres Tanjungpinang yang menggagas kegiatan ini. Ia berharap hal serupa bisa ditularkan kepada yang lain.

Sedangkan Kapolres Ucok menjelaskan, gempa Lombok adalah duka anak bangsa semua. “Kami bersama pemerintah, komunitas otomotif dan instansi lain berinisiatif untuk menggalang dana untuk saudara-saudara kita,” katanya.

Foto – istimewa

Sebelum acara dimulai, para penggemar otomotif membentuk formasi 73 NKRI Merdeka Dan deklarasi 73 NKRI Merdeka dengan kendaraan mereka. Perwakilan panitia menguraikan, kegiatan ini pada intinya memperingati 73 tahun kemerdekaan RI.

Penggalangan dana juga disejalankan dengan deklarasi Mendukung Pemilu 2019 Aman, Damai dan Sejuk serta Menolak Berita Hoax. Juga ada penerimaan bantuan sembako dari PT Mega Tama Group secara simbolis. Bantuan yang terkumpul kemudian diserahkan ke Posko Gempa Bumi Lombok di Lapangan Pamedan.

Acara yang dimulai pukul 08.30 ini berakhir 10.40. (mat)

Loading...