PWI Kepri Peringati HPN 2024, Hasan Sebut Pers Penting di Daerah Kepulauan, Andi Ajak Jaga Budi Pekerti

Loading...

Suarasiber.com – Kepala Diskominfo Kepri yang juga Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Hasan menyebut jika kehadiran insan pers sangat dibutuhkan di daerah kepulauan seperti Provinsi Kepulauan Riau.

Penegasan itu disampaikan saat mewakili Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2024 yang disejalnkan dengan HUT ke-78 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi, Jumat (9/2/2024).

PWI Kepri melakukan potong tumpeng memperingati dua momen tersebut di sekretariatnya, Jalan Tanjunguban Lama, Komplek Ruko Pinang Central, Batu 10, Tanjungpinang.

Kadiskominfo Kepri Hasan berjabat tangan dengan Bendahara PWI Kepri, Ady Indra Pawennari. Foto – pwi kepri

“Peringatan HPN 2024 harus menjadi momentum untuk merefleksi diri sehingga insan pers mampu memperbaiki diri saat bertugas,” ungkap Hasan, usai mengucapkkan selamat ulang tahun dan merayakan HPN.

Dikaitkan dengan wilayah Kepri, Hasan tak menampik peran pers penting untuk mendorong pembangunan dan demokrasi kepada masyarakat. Apalagi di daerah kepulauan, informasi adalah kebutuhan yang mutak diperlukan bagi masyarakat.

Ketua PWI Kepri, Andi, mengajak wartawan di Kepri senantiasa menjaga profesionalitas saat bekerja.

Pengurus PWI Kepri berfoto bersama Kadfiskominfo Kepri Hasan di Kantor PWI Kepri Batu 10, Tanjungpinang, Jumat (9/2/2024). Foto – pwi kepri

Profesionalitas itu bisa dilakukan dengan beragam cara, di antaranya berperilaku santun, menjaga budi pekerti.

Di akhir pertemuan, Andi berharap kekompakan antara Pemda dan insan pers tetap terjaga di mana PWI bisa menjadi mitra pemerintah. (ady)

Editor Yusfreyendi

Loading...