Polda Metro Jaya Siagakan 2.464 Personel Gabungan Amankan Debat Cawapres Malam Ini

Loading...

Suarasiber.com – Polda Metro Jaya menyebut ribuan personel gabungan akan dikerahkan untuk pengamanan debat calon wakil presiden (Cawapres) Pemilu 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jumat (22/12/2023) malam.

“Total 2.464 personel (gabungan),” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya, dilansir dari pmjnews.com.

Menurut Trunoyudo, ribuan personel itu terdiri dari 166 personel Satgaspus, 298 Satgasres, dan sisanya merupakan personel Satgasda. Selain itu, personel gabungan termasuk unsur TNI hingga Pemprov DKI.

Trunoyudo mengatakan, Polda Metro Jaya juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar JCC untuk mengantisipasi kemacetan. Kendati begitu, pengalihan ini bersifat situasional tergantung situasi dan kondisi di lapangan.

“Untuk rekayasa lalu lintas masih situasional,” jelasnya.

Sebagai informasi, debat kedua Pilpres 2024 akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, hari ini pukul 19.00 WIB. Debat kedua pilpres ini mengangkat beragam tema.

Adapun temanya seputar Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan. (***)

Editor Yusfreyendi

Loading...