HUT ke-78 TNI, Koarmada I Tebar Ribuan Bibit Ikan di Tanjungunggat

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber.com) – Staf Ahli Setdako Tanjungpinang, Ahmad Yani menghadiri kegiatan video conference (Vidcon) gerakan nasional ketahanan pangan jajaran TNI tahun 2023 dengan Panglima TNI dan Wakil Presiden RI, di Keramba Ikan Jalan Tanjung Lanjut, Kelurahan Kampung Bugis, Rabu (1/11/2023). Vidcon tersebut dilakukan oleh Komando Armada (Koarmada) I.

Kepala Staf Koarmada I, Laksmana Pertama TNI Sawa mengatakan, kegiatan gerakan pangan ini salah satu rangkaian HUT ke-78 Tentara Nasional Indonesia.

“Di Koarmada I, kita membuat gerakan pangan berupa penebaran ikan kakap dan kerapu sekitar 3.500 bibit di salah satu keramba di Tanjung Lanjut,” ucapnya.

Ia pun berharap, bibit ikan yang ditebar secara bersamaan dan disaksikan oleh banyak pihak itu, menuai hasil yang bagus, dan pelaku usaha yang bersangkutan bisa mendapatkan hasil yang banyak.

“Tentunya, Koarmada I sebagai mitra, sangat senang melihat masyarakat yang banyak memanfaatkan hasil lautan dalam menjalankan kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Disamping itu, ia berharap budi daya ikan yang ada seperti di Tanjung Lanjut itu lebih banyak lagi di Kepri ini.

“Lautan di Kepri sebesar 94 persen. Sementara yang peduli budi daya perikanan laut masih kurang, semoga bisa lebih banyak lagi,” tuturnya.

Staf Ahli Setdako Tanjungpinang, Ahmad Yani mengapresiasi jajaran TNI terutama Koarmada I yang sudah menyelenggrakan gerakan ketahanan pangan ini.

“Sebagai perwakilan pemerintah, tentu kami sangat menyambut baik kegiatan ini,” ujarnya.

Ia juga berharap, ketahanan pangan seperti ini bisa diperluas, dengan bidang-bidang lainnya.

“Mungkin hari ini bidang perikanan, nah nanti bisa diperluas ke bidang pertanian, peternakan,” tuturnya. (***)

Loading...