SPEx2® DX Award ke-8 Kembali Digelar, Usung Tema Executing Digital Transformation

Loading...

Suarasiber.com – Strategy-into-Performance Execution Excellence (SPEx2®) DX Award yang merupakan award perusahaan terbaik di Indonesia kembali diadalkan untuk ke-8 kalinya.

SPEx2® DX Award merupakan ajang tahunan yang memiliki misi untuk mengidentifikasi dan menghargai perusahaan-perusahaan di Indonesia yang mampu menunjukkan keunggulan dalam memformulasi dan mengeksekusi strategi.

Kali ini, award mengusung tema Executing Digital Transformation.

Berdasarkan keterangan pers yang dirimkan narahuhung, Dave Ngarbingan dari PT GML Performance Consulting, award ini telah dimulai sejak tahun 2011. Perusahaan yang menerima penghargaan ialah yang terbukti mampu menunjukkan kinerja baik dalam menghadapi krisis dan tantangan bisnis selama krisis pandemi covid-19 terjadi.

Apa yang dilakukan PT GML Performance Consulting, sebut Dave, satu arah dengan apa yang disampaikan Presiden Jokowi soal Indonesia Emas untuk menjadikan Indonesia masuk sebagai negara 5 besar ekonomi dunia di tahun 2045.

Pencapaian visi ini akan membutuhkan kualitas sumber daya manusia unggul berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi.

Perusahaan di semua sektor industri memiliki peran untuk membangun diferensiasi strategi dan agilitas organisasi untuk merealisasikan visi Indonesia Emas.

Penghargaan ini diharapkan dapat memicu perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk meningkatkan kemampuan eksekusi mereka sehingga mampu menciptakan daya saing industri Indonesia yang bertaraf dunia.

Selama ini, keunggulan dalam memformulasi strategi mendapat perhatian utama dalam dunia manajemen strategi. Pandangan yang berkembang adalah strategi yang cemerlang akan membawa keunggulan dalam persaingan.

Loading...