Ini Lho Jadwal Komplit Cuti Bersama Lebaran 2023 yang Dimajukan dan Ditambah

Loading...

Suarasiber.com – Revisi dilakukan 3 menteri terkait SKB yang mengatur cuti bersama Lebaran 2023. Tanggal libur lebaran seperti diketahui, digeser dan ditambah satu hari.

Mengutip keterangan pers yang disampaikan Menteri PMK, Muhadjir Effendy, rapat tingkar menteri dilaksanakan guna menindaklanjuti arahan Presiden Jokowi pada rapat 24 Maret 2023. Sebelumnya jadwal libur cuti bersama 21, 24, 25, 26 April 2023.

Kemudian ada usulan dan diubah menjadi 19, 20, 21, 24, 25 April 2023.

Jika melihat perbedaan antara sebelum revisi dan setelah, maka jadwal cuti bersama dimajukan sehari. Semula 21 Maret dijadikan 20 Maret ditambah satu hari yakni 19 Maret 2023.

Menurut Muhadjir, perubahan tersebut dimaksudkan agar masyarakat bisa mengambil cuti lebih awal. Selain itu, juga antisipasi penumpukan kendaraan saat arus mudik.

Ia lantas mengutip hasil survei Kemenhub, tahun ini yang akan mudik sebanyak 123 juta. Jumlah ini sangat besar dibandingkan pemudik tahun lalu yang 85 juta orang.

Bagi Anda yang membutuhkan informasi, berikut jadwal komplit cuti bersama dan libur Idul Fitri 2023.

Tanggal 19 April 2023 (Rabu): Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 20 April 2023 (Kamis): Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 21 April 2023 (Jumat): Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 22 April 2023 (Sabtu): Libur Hari Raya Idul Fitri 2023
Tanggal 23 April 2023 (Minggu): Libur Hari Raya Idul Fitri 2023
Tanggal 24 April 2023 (Senin): Cuti Bersama Lebaran 2023
Tanggal 25 April 2023 (Selasa): Cuti Bersama Lebaran 2023. (***)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...