Sah! Papua Barat Daya Provinsi ke-38 di Indonesia

Loading...

Suarasiber.com – Indonesia resmi memiliki provinsi ke-38 yakni Provinsi Papua Barat. Peresmiannya dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Sasana Bakti Praja, Kantor Kemendagri, Jakarta, Jumat (9/12/2022).

Dalam sambutannya, seperti dilihat suarasiber.com dari kanal YouTube Kompas.com, Tito menyebutkan peresmian Provinsi Papua Barat Daya berdasarkan Undang Undang Nomor 29 Tahun 2022.

Mendagri juga melantik Muhammad Musa’ad sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat Daya. Peresmian provinsi baru di Papua bukan yang pertama pada tahun 2022.

Berdasarkan catatan suarasiber.com, pada 11 November 2022 Mendagri sudah meresmikan tiga provinsi baru di tanah Papua. Yaitu Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Pegunungan.

Apolo Safanpo ditugaskan sebagai Pj Gubernur Papua Selatan; Nikolaus Kondomo untuk Pj Gubernur Papua Pegunungan dan Ribka Haluk untuk Pj Gubernur Papua Tengah

Loading...