Wujudkan Desa Penghasil Pisang di Bintan, Numbing Galakkan Gerakan 1 Jiwa 1 Pohon

Loading...

Suarasiber.com – Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan melihat Desa Numbing yang meraih predikat desa terbersih juga berpotensi menggeliat lewat buah pisang. Ia mendukung penuh gerakan 1 jiwa 1 pohon.

Bersamaan waktunya dengan peringatan Hari Ibu di Kecamatan Bintan Pesisir, Senin (27/12/2021) Roby meresmikan kebun pisang di Desa Numbing. Kebun ini akan dikelola dengan program Padat Karya Tunai Desa (PKTD).

Roby memang berharap Desa Numbing bisa menjadi desa sentral penghasil pisang di Kabupaten Bintan.

Dirinya mengapresiasi bentuk kemandirian yang luar biasa dari kegiatan PKTD yang melibatkan dan memberi manfaat kepada masyarakat.

“Dengan membudidayakan 1 jiwa 1 pohon pisang, Insyaallah Desa Numbing yang kita cintai dapat menjadi ikon sentral desa penghasil pisang di Kabupaten Bintan,” ujar Roby.

Dengan demikian, bisa menjadi contoh bagi desa-desa lainnya di Bintan dengan potensi yang dimilikinya masing-masing.

Kebun pisang cocok di Numbing karena ketersediaan lahan yang ada di desa Numbing masih sangat memadai untuk ditanami. Hal tersebut sangat bermanfaat bagi warga dan masyarakat luas.

“Program yang sangat baik, gagasan yang luar biasa dari kepala desa beserta perangkatnya. Semoga Desa Numbing yang juga desa terbersih di Bintan juga mampu menjadi desa sentral penghasil pisang di Kabupaten Bintan,” doa dan harapan Roby. (zainal)

Editor Yusfreyendi

Loading...