Menunggu OPPO Reno5? Baca Bocoran Fiturnya di Sini

Loading...

Suarasiberdotcom – Awal tahun 2021 adalah waktu yang dikonfirmasi OPPO terkait peluncuran produk terbarunya Reno 5. Varian ini diharapkan sesukses Reno 4 series.

PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto A dalam keterangan tertulisnya, Jumat (4/12/2020) mengatakan ponsel ini jelas mengangkut fitur terbaru. Salah satunya ialah seperti AI Color Portrait pada Reno4.

Satu hal yang pasti ada pada OPPO Reno 5 ialah sistem operasi terbaru ColorOS 11 berbasis Android 11. Ada yang meyakini, pabrikan ini sukses membawa teknologi fitur kamera AI pada Reno4.

Nah, pada Reno5 akan berfokus pada fitur perekaman video berbasis kecerdasan buatan. Jadi bukan lagi sebatas pengambilan foto.

OPPO Reno 4 Series memang cukup sukses di pasar. Seri ini dijual resmi 6 Agustus 2020, dan menjadi penyumbang terbesar di kuartal 3 tahun ini pada OPPO.

Menunggu Reno 5 akan semakin menarik karena banyaknya kabar. Sebelumnya diberitakan perangkat berkode CPH 2159 sudah dinyatakan lolos TKDN Kementerian Perindustrian (Kemenperin) sebesar 31,85%.

Hasil pemantauan kode CPH 2159 tidak lain adalah OPPO Reno5.

Tidak hanya dinyatakan lolos TKDN Kemenperin, OPPO Reno5 juga sudah mengantongi restu Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Perangkat ini terdaftar dengan nomor sertifikat 71283/SDPPI/2020.

Rumor lainnya ialah layar OLED seluas 6,43 inci dan dibekali baterai berkapasitas 4.300 mAh dengan dukungan fast charging 65W. Jika rumor tersebut benar adanya, maka kapasitas Reno 5 akan lebih besar dibandingkan pendahulunya yaitu Reno 4 yang dibekali baterai 4.015 mAh.

Soal empat kamera belakang dengan resolusi 64 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP juga belum ditanggapi OPPO. Pabrikan ini belum membeberkan detail informasi dan rincian lainnya. (mat)

Loading...