Danlantamal Taburkan Bunga di Lautan untuk Pahlawan

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Memperingati Hari Pahlawan 10 November, Danlantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R Eko Suyatno didampingi Ketua Korcab IV DJA I Irmelda R Eko Suyatno, pejabat teras Lantamal IV dan Pengurus Korcab IV DJA I melakukan tabur bunga di laut, Sabtu (10/11/2018).

Tabur bunga ini dilakukan dari atas Kapal Republik Indonesia (KRI) Lepu-861 di Perairan Tanjungpinang. Sebelumnya, Danlantamal mengikuti upacara Tingkat Provinsi Kepri di Gedung Daerah.

Menurut Eko, tabur bunga untuk para pahlawan TNI AL yang gugur dalam mempertahankan kemerdekaan RI. Hal ini sebagai bentuk penghargaan terhadap jasa jasa para pahlawan.

[irp posts=”12424″ name=”Bareskrim Buru Pembuat Akun Bodong Fadli Zon”]

[irp posts=”12421″ name=”Suami Pergoki Istrinya Mesum dengan Lelaki Lain di Rumahnya”]

[irp posts=”12416″ name=”Mau Lihat Pertarungan Ala Peresean dari NTB? Hari ini di Tepi Laut”]

“Mudah-mudahan arwah para pahlawan yang telah mendahului kita mendapatkan tempat disisi Tuhan Yang Maha Esa,” doanya.

Hari Pahlawan juga diperingati di Lapangan Apel Markas Komando (Mako) Lantamal IV, Batuhitam, Tanjungpinang dengan Inspektur Upacara Asisten Personel (Aspers) Danlantamal IV Kolonel Laut (KH) Dede Komarudin.

Upacara diikuti Para Asisten Danlantamal IV, Kakuwil dan Dansatrol Lantamal IV, Kepala Dinas/Kepala Satuan Kerja serta Komandan di lingkungan Lantamal IV dan diikuti seluruh personel baik militer maupun Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Lantamal IV. (mat)

Loading...