Hasan Kunjungi Sejumlah Lokasi Bazar Ramadan di Tanjungpinang

Loading...

Suarasiber.com – Penjabat (Pj) Wali kota Tanjungpinang, Hasan,S.Sos meninjau beberapa lokasi Bazar Ramadan yang ada di Tanjungpinang, Sabtu (16/3/2024) sore.

Adapun lokasi yang di kunjungi yaitu Bazar Ramadan Jalan Bandara, Bintan Center dan Tugu Sirih Tepi Laut Tanjungpinang.

Terpantau menjelang berbuka puasa masyarakat Tanjungpinang berburu takjil pada lokasi Bazar Ramadan yang ada.

Salah seorang pedagang prata Bang Joel mengatakan ia berjualan di Bazar Ramadan Kelurahan Air Raja sejak awal di buka.

“Sebelumnya kami berjualan di Pasar Bintan Center, jadi ini karena momen Ramadan maka kami berdagang di sini,” ujarnya.

Ia bersyukur karena bulan Ramadan ini membawa berkah bagi dirinya maupun pedagang yang lain, dimana mana banyak pedagang dipadati pembeli.

Pj Wali kota Tanjungpinang Hasan juga menyempatkan diri mengunjungi stand demi stand dan memborong sejumlah santapan berbuka puasa pada bazar Ramadan tersebut.

Hasan mengatakan pasca kehadiran Wapres RI di Tanjungpinang beberapa waktu lalu, hari ini baru bisa mengunjungi Bazar Ramadan.

“Pasca kedatangan Wapres, kita baru bisa tinjau, memang ini kami sebutkan ada beberapa titik lokasi bazar,” ujarnya.

Bazar tersebut lanjut Hasan, sebagian dikelola oleh organisasi pemuda bersama forum RT RW Kelurahan serta terdapat Kampung Ramadan di Tugu Sirih Tepi Laut Tanjungpinang.

“Seperti di Tugu Sirih itu kan bagian dari kita juga, termasuk sebentar lagi yang akan lagi dipersiapkan di Pamedan,” jelas Hasan.

Hal ini kata Hasan merupakan berkah Ramadan, antusias masyarakat terhadap bazar itu, semoga para penjual rezekinya bisa terus bertambah karena berkah Ramadan.

“Sekarang tinggal kita minta Dinas Kesehatan dan Dinas Perdagangan untuk pantau terkait makanan soal penggunaan bahannya”.

“Mudah-mudahan pertumbuhan ekonomi dan inflasi yang kita tangani bisa teratasi dan peredaran uang di Tanjungpinang bisa hidup pada bulan Ramadan ini,” pungkasnya. (***)

Loading...