Alasan KPI Memilih Kepri Tuan Rumah Harsiarnas ke-90 Tahun 2023

Loading...

Suarasiber.com – Komisioner KPI I Made Sunarsa mengemukakan alasan mengapa Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menyelenggarakan event nasional berupa Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) KPI se-Indonesia tahun 2023 di Kepri.

Saat pembukaan Rakornas KPI se-Indonesia tahun 2023 serta Welcome Dinner Peserta Rakornas di Doulos Phos the Ship Hotel, Lagoi, Bintan, Kamis, (10/8/2023) malam, Made menjelaskan alasannya.

Pertama, arahan dari pemerintah pusat tentang pembangunan di daerah perbatasan. Keinginan mewujudkan citra nasional yang bisa disampaikan melalui penyiaran sehat.

Kedua, KPI menilai Gubernur Ansar Ahmad dan jajaran yang dari awal berkomitmen dalam menyukseskan acara ini.

“Sehingga tidak ada keraguan melaksanakan acara ini di Kepri,” terang Made.

Pada kesempatan ini Dirjen PPI Kemenkominfo Wayan Toni Suprianto menyampaikan dengan selesainya proses migrasi siaran analog ke digital, bukan berarti transformasi digital di Indonesia telah selesai.

“Kemenkominfo akan melanjutkan digitalisasi dengan mengajak penyedia siaran untuk meningkatkan jangkauan. Sehingga TV dan Radio bisa mempertahankan posisinya sebagai kanal informasi massa yang menjadi rujukan masyarakat apabila terjadi krisis komunikasi di media sosial,” ujarnya. (ron/rls)

Editor Yusfreyendi

Loading...