Bos Louis Vuitton Geser Elon Musk sebagai Orang Terkaya di Dunia

Loading...

Suarasiber.com – Bos Tesla bukan lagi sebagai orang terkaya di dunia. Kekayaannya disalip Bos brand fashion mewah Louis Vuitton (LVMH), Bernard Arnault.

Kekayaan Bernard Arnault saat ini mencapai US$ 237,3 miliar atau setara Rp 3.559,5 triliun (kurs Rp 15.000/dolar AS).

Sementara harta yang dimiliki Elon Musk US$ 236,5 miliar atau sekitar Rp 3.547,5 triliun.

Selisih Rp12 triliun membuat Bernard Arnault menempati posisi paling atas daftar orang terkaya di dunia.

Informasi di atas dilansir dari Forbes Real Time Billionaires, Senin (24/7/2023).

Apa penyebab selisih tadi, situs media Fortune mengabarkan, turunnya penghasilan Elon Musk karena harga saham Tesla terus mengalami penurunan hingga 9,7%. Peenurunan ini membuat Musk kehilangan US$ 20,3 miliar hartanya.

Bernard Arnault bukan nama baru di dunia usaha, karena sejatinya ia memulai karirnya juga dari perusahaan konstruksi milik keluarganya. Pria kelahiran Perancis pada 1949 ini berani mengambil alih Boussac Saint-Freres. Grup tekstil yang bangkrut memiliki aset utama Christian Dior, yaitu rumah mode Prancis yang terkenal.

Pria ini terbukti piawai meengelola perusahaan yang membuat barang-barang mewah. Dalam 30 tahun belakangan ini, LVMH pun dikenal sebagai produsen anggur, minuman keras, fesyen, barang kulit, parfum, kosmetik, jam tangan, perhiasan, perjalanan mewah. (***/zainal)

Editor Ady Indra P

Loading...