Di Temu Lawak Coffee & Space yang Beratap Langit, Nikmatnya Kopi Spesial Mulai Rp10 Ribu

Loading...

Suarasiber.com – Temu Lawak Coffee & Space adalah satu dari sedikit tempat minum dan makan serta nongkrong di Tanjungpinang yang menjaga nuansa alam. Kafe ini memiliki ruangan bagi pengunjung, juga halaman luas bagi yang suka nongkrong di alam terbuka.

Lokasinya sangat mudah dijangkau, di Komplek Pinlang Mas tepatnya di belakang Djoto Suparmartek Bahan Bangunan, Batu 9, Tanjungpinang, Provinsi Kepri.

Beragam varian kopi klasik hingga modern tersedia di sini. Sebagai pelengkap, ada juga makanan yang bisa menjadi pilihan.

Taufik, pemilik Temu Lawak Coffee & Resto dalam bincang-bincang santainya dengan suarasiber, beberapa malam lalu mengatakan menu makanan dan minuman di tempatnya cukup lengkap.

Menu minuman spesialnya ialah Espresso, Doppio, Americano, Kopi Susu Pandan, Bomba, Kopi Susu Temulawak, Picollo, Cappucino, Cafe Latte, Caramel Latte, Vanila Latte, Pazelnut Latte, Salted Caramel, Mocca, Affogato, Caramel Machiato, Vietnam Drip, Kopaja, Vapresso.

“Harga mulai Rp10 ribu rupiah, sudah bisa menikmati sajian kopsi spesial sambil menikmati malam,” tutur Teguh.

Varian kopi harga termahalnya Rp33 ribu, sementara varian minuman teh harga mulai Rp10 ribu sampai Rp29 ribuan.

Bagi yang ingin makan, pilihannya ada Untuk menu varian makanan yang tersediaNasi Ayam Teriyaki, Nasi Ayam Sambal Matah, Nasi Ayam Saos, Es Krim Goreng, Nutella Toast, Ovomaltine Toast, Milo Toas dan lain lain.

Harganya mulai Rp15 ribuan hingga Rp30 ribuan.

Tempatnya luas, minuman dan makanannya spesial dengan harga terjangkau. Foto – suarasiber/syaiful

Makanan yang namanya unik menggelitik juga patut dicoba di Temu Lawak Coffe & Space, seperti Tahu Walik juga Bakso Serai. Atau ingin mencoba pisang kipas, kebab, dimsum dan keripik pedas.

“Kami akan berusaha untuk memberikan pengalaman kafe yang unik dan memuaskan bagi para pelanggan,” kata Taufik.

Suasana yang dijual tempat ini pun mengena. Jarak kursi yang tak terlalu dekat, penerangan yang pas untuk bersantai, musik yang menemani pengunjung, pelayanan ramah dan cepat serta atap langit menjadi alasan tempat ini selalu ramai.

Kalian yang ingin melengkapi sensasi menikmati kopi atau minuman dan makanan lain bisa datang pukul 15.30 WIB setiap hari. Kafe akan ditutup pada 23.30 WIB.

Kalian yang ingin booking tempat, silakan hubungi 0852-6508-8885 atau masuk saja ke Instagram : temulawak_Coffee. (syaiful)

Editor Yusfreyendi

Loading...