Mendagri dan Ketua PKK Pusat Beberkan Alasan Kepri Jadi Tuan Rumah Peringatan ke-50 HKG PKK Nasional

Loading...

Suarasiber.com – Kepri dijadikan sebagai tuan rumah penyelenggaraan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-50 tingkat nasional tahun 2022.

Peringatan puncaknya dilaksanakan Selasa (8/3/2022) di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Tanjungpinang. Ditandai dengan pemotongan pulut kuning dan bunga telor.

Mendagri Tito Karnavian, Ketua TP PKK Pusat Tri Tito disertai Pejabat Tinggi Pratama Kemendagri menghadiri acara secara langsung. Sementara pejabat pusat yang hadir via daring diantaranya Kepala BNN RI Petrus R. Golose, ketua dan kader PKK se-Indonesia.

Dari Kepri dihadiri Gubernur Ansar Ahmad, Ketua TP PKK Kepri Dewi Kumalasari Ansar, Forkopimda Provinsi Kepri, Bupati / Walikota se Kepri, para pimpinan instansi vertikal, dan para ketua organisasi wanita.

Juga hadir para pimpinan perguruan tinggi, para kader Posyandu, Pj. Sekdaprov Kepri, Staf Khusus Gubernur, Asisten, Staf Ahli, serta kepala OPD Pemprov Kepri.

Ketua TP PKK Pusat, Tri menyampaikan mengapa Kepri dipilih sebagai tuan rumah peringatan ke-50 HKG 2022.

“Sebagai penghargaan terhadap prestasi-prestasi yang telah dimiliki oleh TP-PKK Kepri,” sebutnya.

Tri ingin seluruh TP-PKK secara nasional mengetahui, apabila mereka melaksanakan kegiatan-kegiatan yang berorientasi pada prestasi dan kinerja yang baik, maka penghargaan seperti ini akan datang dengan sendirinya.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada TP PKK Kepri bahwa mereka tidak hanya membantu kesejahteraan masyarakat, tetapi juga membantu TP PKK Pusat dalam mencapai target nasional membantu pemerintah dalam pembangunan,” ujar Tri.

Ditambahkan oleh Mendagri Tito Karnavian, selain prestasi yang disebutkan Tri, juga untuk mendorong perhatian lebih kepada Kepri karena terdampak covid-19 dalam hal pariwisata.

Ia menilai TP-PKK Kepri baik tingkat provinsi maupun Kabupaten Kota sangat inovatif dan aktif.

Pada kesempatan ini memang dilaunching Sistem Aplikasi Pos Pelayanan Terpadu (Siap Pandu)dan Form Pendaftaran Pekerja Rentan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan yang merupakan inovasi TP-PKK Kepri.

Sejumlah MoU juga diteken antara TP PKK Kepri dengan sejumlah instansi.

Tito meminta agar setiap pemerintah di daerah memanfaatkan PKK di posisi strategis mitra pemerintah dalam mewujudkan pembangunan.

Mendagri Tito Karnavian dan Ketum TP-PKK Tri Tito juga ikut ambil bagian dalam penanaman bibit pohon di kebun PKK Kepri. Tri juga menyempatkan diri berkunjung ke Posyandu Mawar di kampung Kolam Renang, Kijang, Bintan.

Di posyandu Mawar, Tri Tito Karnavian dan Dewi Ansar meresmikan Dapur Sehat dan Posyandu Remaja.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyampaikan rasa hormat dan bangga dengan ditunjukkan Kepri sebagai tuan rumah rangkaian acara HKG PKK ini. (eko)

Editor Yusfreyendi

Loading...