Tiga Desa di Anambas Ini Kembali Dijadikan Kampung KB

Loading...

ANAMBAS (suarasiber) – Perayaan ulang tahun Kampung KB di Desa Rewak oleh Bupati Anambas, Abdul Haris SH disejalankan dengan pencanangan tiga Kampung KB lainnya di jemaja. Ketiga desa tersebut ialah Desa Impol, Sunggak dan Keramut.

“Kampung KB merupakan gerakan reformasi program kependudukan yang dicanangkan Presiden Joko Widodo,” tutur Haris, Sabtu (15/12/2018).

Pertumbuhan penduduk yang tak terencana akan berpengaruh ke sejumlah faktor. Diantaranya sisi persoalan sosial, kesehatan dan pendidikan. Dengan jumlah penduduk yang besar, maka akan muncul masalah pemukiman, lapangan kerja, gizi buruk dan sebagainya.

Baca Juga :

Pemkab Bintan Mulai Kerjakan Kampung Pelangi di Kawal Pantai

Hindari Penyalahgunaan, Disdukcapil Bintan Bakar 6.852 Lembar KTP-el Rusak

Pegawai Pemkab Lingga Kaget, Tiba-tiba BNN Periksa Urine Mereka

Menurut Haris, Kampung KB dikelolah dari, oleh dan untuk masyarakat. Di Kampung KB, masyarakat akan mendapatkan kemudahan seputar kelompok kegiatan, informasi lengkap tentang KB bahkan konseling.

“Masyarakat bisa mendapatkan pelayanan total mengenai KB demi mewujudkan keluarga yang berkualitas,” imbuh Bupati.

Sementara tujuan khususnya adalah meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pembangunan berwawasan kependudukan; meningkatkan peserta KB aktif modern; meningkatkan ketahanan keluarga melalui bina keluarga balita (BKB), bina keluarga remaja (BKR), bina keluarga lansia (BKL), serta pusat informasi dan konseling (PIK) remaja; meninglatkan pemberdayaan keluarga (kelompok UPPKS); menurunkan angka KDRT dan meningkatkan kualitas sekolah penduduk usia sekolah. (hs)

Loading...