Kesbangpol Bintan “Incar” Provokator di Aksi Unjuk Rasa Pengungsi WNA

Loading...

Rakor digelar Pemerintah Kabupaten Bintan melalui Badan Kesbangpol fokus membahas isu yang sedang berkembang. Mulai dari kerukunan beragama, masuknya turis asing, bencana hingga peta politik jelang pesta demokrasi di tahun 2024 dan fokus utama pada pengungsi atau imigran yang sampai saat ini sangat meresahkan.

“Daerah rawan politik perlu dipetakan karena memang kita ingin antisipasi dini bisa dilakukan. Kalau kita membahas isu di masyarakat, tentu tidak akan ada habisnya. Akan ada isu baru yang terus muncul, untuk itu kita harus selalu siap mengidentifikasi berbagai hal yang kemungkinan akan muncul” kata Ronny.

Terlebih untuk persoalan demonstrasi dari kalangan pengungsi yang sedang marak saat ini, Ronny berharap seluruh Instansi terkait dapat terus bersinergi sesuai dengan kewenangan.

“Tujuan kita sama, untuk kenyamanan masyarakat. Pemerintah Daerah punya wewenang sendiri namun tetap ada batasannya. Untuk itu dari seluruh FKPD maupun Instansi lain dalam Tim Kewaspadaan Dini ini, kami harapkan koordinasi yang terus terjalin dalam kita memainkan peranan masing-masing,” tambah Ronny. (zainal)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...