Mendes Ingin Punya Banyak Desa Surga

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Abdul Halim Iskandar Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT), menegaskan tekadnya. Untuk menciptakan desa surga.

Menurutnya, desa surga akan memberikan kenyamanan, kedamaian, dan ketentraman bagi masyarakat desa. Di dalam desa surga, semua konsep dasar kebijakan dilaksanakan semata-mata hanya untuk warga.

“Cita-cita saya ke depan bukan hanya bagaimana untuk memperbanyak desa mandiri sesuai dengan Indeks Desa Membangun (IDM), tapi kita juga ingin punya desa yang disebut desa surga,” kata Abdul Halim Iskandar.

Pernyataan itu disampaikannya saat menerima kunjungan dari rombongan anggota DPRD Provinsi Jawa Timur di Kantor Kemendes PDTT, Jakarta, Jumat (20/12).

Dalam kesempatan itu, Halim juga menyoroti Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Dia ingin BUMDes selektif memilih sektor usaha yang ditangani. Sebagaimana dirilis suarasiber.com dari portal kemendesa.go.id.

Jadi tidak asal-asalan. Jangan sampai pengurus BUMDes kebingungan mau pegang sektor usaha apa. Anggarannya ada, tapi tak tahu mau bikin usaha apa. Seperti di salah satu BUMDes di Jatim. (mat)

Loading...