Web Technology Dilombakan di LKS SMK Kepri

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Web Technology menjadi satu dari 24 bidang lain yang dilombakan pada Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Provinsi Kepri ke – 15 tahun 2019. Kepri juga serius dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan mengalokasikan dana APBD sebesar 20 persen.

Plt Gubernur H Isdianto terus menekankan pentingnya disiplin kepada para siswa Kepri. Mereka juga harus selalu belajar dengan penuh kesungguhan.

Ia menekankan pentingnya pendidikan dan ketrampilan. Salah satunya saat ada perusahaan membutuhkan tenaga kerja, mereka siap mengisi lowongan tersebut.

Hal itu disampaikan Isdianto saat Penutupan Acara Lomba Kompetensi Siswa SMK Tingkat Provinsi Kepri XV Tahun 2019 di Hotel Golden View, Bengkong Kota Batam, Kamis (15/11) malam.

Menurut Isdianto, kegiatan ini sangat baik dilaksanakan karena langsung menguji kompetensi minat, bakat serta kemampuan siswa tersebut. Sehingga sehingga anak didik kedepannya menjadi Sumber Daya Manusia yang unggul.

Plt Gubernur Kepri mengingatkan pentingnya penguasaan web technology serta bidang lain untuk menyambut dunia kerja. Foto – humas kepri

Isdianto juga berpesan kepada para guru untuk terus memberikan ilmu pengetahuannya secara maksimal. Agar kelak dimanfaatkan oleh mereka dengan sebaik mungkin karena persaingan didepan mata akan semakin ketat dihadapi.

Selain Web Technology, yang juga dilombakan ialah Wall and Floor Tiling, Electrical Instalation, IT Network System Admnistration, Electronic. Tak ketinggalan CADD Mechanical Engineering, Tourist Industry, Cooking, Fashion Technology, Motorcycle Repair and Maintenance.

Lalu ada juga Automobile Technology, Graphic Design Technology, CNC Milling, Metrology, Painting, Welding, Nautica Cruise Ship, Fishery, Health and Social Care. Berikutnya Pharmacy, IT Software Solution For Business, Restaurant Service, Telcom Distribution Technology, dan Marketing Online.

Salah satu kebiasaan Isdianto setiap kali mengunjungi sebuah daerah ialah menyambangi sekolah. Hampir seluruh sekolah baik SMA maupun SMK yang sudah didatanginya, Isdianto selalu memberikan semangat dan motivasi.

“Kepada seluruh siswa agar menuntut ilmu pengetahuan dengan bersungguh-sungguh, menghormati para orang tua dan guru, serta berdoa kepada Allah,” pesannya.

Menurut Isdianto, sesuai dengan arah Kebijakan Nasional melalui Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan yang diarahkan pada 4 strategi utama. Yaitu Pemerataan Akses Pendidikan, Peningkatan Relevansi, Peningkatan Mutu, dan Penguatan Tata Kelola.

“Ke depan SMK sangat dibutuhkan dalam persaingan ekonomi global dalam menuju revolusi industri 4.0. Mudah-mudahan program pendidikan yang kita kerjakan dapat mempercepat pemerataan akses dan peningkatan mutu,” kata Isdianto.

Untuk itu, kata Isdianto, Pemerintah Provinsi Kepri juga serius dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan mengalokasikan dana APBD sebesar 20 persen. Harapannya semoga lomba Web Technology dan yang lain dimanfaatkan sebaik-baiknya. (man)

Loading...