Menteri Zaman Pak Harto, Sarwono Kusumaatmadja Meninggal Dunia

Loading...

Suarasiber.com – Sarwono Kusumaatmadja meninggal dunia Jumat, 26 Mei 2023 di Penang, Malaysia. Ia meninggal di usia 79 tahun.

Semasa hidupnya, di zaman pemerintahan Presiden Soeharto, Sarwono pernah senjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (1988-1993) dan Menteri Lingkungan Hidup (1993-1998).

Kabar kematian Sarwono salah satunya disampaikan politikus Indra J Piliang melalui akun twitternya.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Sarwono Kusumaatmadja berpulang jam 15.14 di Adventist Hospital, Penang. Orang hebat. Beliau pernah saranin saya untuk kirim positioning paper berupa weekly and monthly untuk isyu2 politik dan sosial, setelah sy pensiun,” tulis Indra Piliang.

Instagram Partai Golkar juga mengunggah kabar duka serupa.

Keluarga besar Partai Golkar, mengucapkan belasungkawa dan dukacita yang mendalam atas berpulangnya seorang tokoh yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar periode 1983-1988 Ir. Sarwono Kusumaatmadja, sekaligus menteri pada era Presiden Soeharto.

Beliau adalah Sekretaris Jenderal sipil pertama Partai Golkar dan pernah menjabat sekretaris Fraksi Partai Golkar di usianya ke 35 tahun. Kita semua berduka karena kehilangan seorang tokoh besar, seorang tokoh panutan, teladan yang sangat menginspirasi.

Selamat jalan Pak Sarwono.

Itulah keterangan yang dituliskan di Instagram @golkar.indonesia

Di Partai Golkar, Sarwono pernah menjabat sebagai DPP Partai Golkar pada 1983 – 1988. (zainal)

Editor Ady Indra P

Loading...