Wagub Marlin: Terima Kasih Telah Mengharumkan Nama Kepri

Loading...

Suarasiber.com – Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Hj Marlin Agustina Rudi berterima kasih kepada kafilah Kepri di MRQ XXIX, Kalsel yang baru saja usai. Provinsi Kepri masuk 7 besar, dengan juara umum Provinsi Jawa Timur.

Negeri Segantang Lada ini berada di peringkat tujuh nasional dengan nilai 20. Wakil Gubernur Kepulauan Riau ini bangga dengan hasil yang diraih utusan Kepri. Utusan yang masuk ke babak final, tiga di antaranya meraih juara satu. Sementara satu mendapat peringkat kedua, dan dua lagi juara ketiga, serta satu mendapat harapan terbaik.

“Terima kasih perjuangan seluruh Kafilah Kepri. Alhamdulillah, Kepri mendapat hasil yang membanggakan. Semoga ke depan kita mendapat hasil yang lebih baik lagi. Sekali lagi terima kasih,” kata Marlin usai penutupan MTQ di Astaka Utama Kir Park, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Rabu (18/10/2022) malam, melansir dari mediacenter.batam.go.id.

Untuk cabang Tilawah Anak-anak Putra, M Aria Marshal menjadi yang terbaik, di atas qari dari Sumut dan Jawa Barat.

Untuk cabang Canet, Leni Marlinda meraih nilai tertinggi di atas utusan dari Jambi dan Kalimantan Barat.

Nama Kepri kembali menjulang di peringkat satu untuk cabang Hafiz Lima Juz dan Tilawah Putri atas nama Syamimi Asyira.

Nama Zulaikha yang masuk final pada cabang Qiraat Murrotal Remaja berhasil meraih peringkat kedua. Di bawah utusan DKI Jakarta dan di atas tuan rumah Kalimantan Selatan.

Untuk Hifz Satu Juz dan Tilawah Putra, Nanda Anan Mumtaz meraih peringkat tiga. Nanda berada di bawah utusan Sumatera Utara dan Jawa Timur.

Atiqah Dwi Lestari yang tampil untuk cabang Tafsir Golongan Bahasa Indonesia juga meraih peringkat ketiga. Atiqah berada di bawah utusan dari Jawa Timur dan DKI Jakarta.

Ada juga nama Rahman Saputra yang meraih juara harapan satu sebagai qari terbaik untuk Qiraat Murrotal Remaja Putra. Rahman berada di bawah utusan Kalimantan Selatan, Jawa Timur dan DKI Jakarta.

Habibul Fatihin juga membawa tambahan penghargaan dengan meraih harapan tiga terbaik untuk cabang Hifz Lima Juz dan Tilawah Putra. Habibul berada di bawah DKI Jakarta, Bangka Belitung, Sumatera Utara, Jambi dan Gorontalo.

Marlin berterima kasih dengan kerja keras para pelatih, pendamping dan ofiicial ikhlas membimbing dan menemani perjuangan kafilah Kepri di tanah Borneo ini. “Terima kasih peran semua pihak, semua komponen masyarakat, yang mendoakan, mendukung dan menyukseskan Kafilah Kepri,” kata Ketua TP PKK Kota Batam ini. (zainal)

Editor Nurali Mahmudi

Loading...