Luar Biasa Netizen Serbu IG PSSI, Gaungkan Menang Kusanjung Kalah Kudukung

Loading...

Suarasiber.com – Kekalahan Timnas Indonesia pada leg I, Rabu (29/12/2021) atas Thailand dengan 0-4 tidak lantas menimbulkan caci maki dan hujatan.

Menjelang pertandingan leg II yang akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022), warga +62 memberikan suntikan semangat yang luar biasa.

Seperti dilihat suarasiber dari Instagram @pssi, Kamis (30/12/2021), banyak komentar positif dari warga untuk pemain asuhan Shin Tae-yong.

CPSSI menuliskan caption: Potret aksi penggawa Garuda pada laga final leg 1 kontra Thailand. Tatap leg 2, peluang itu masih ada!menjadi juara.

Seorang warganet menuliskan, “Jangan patah semangat tuntaskan!”

Berikutnya, “Bismillah optimis leg II.”

“Jangan patah semangat. Optimis dan yakin, tidak ada yang tak mungkin bagi Allah,” tulis lainnya.

Komentar yang membuat damai dituliskan oleh warganet yang satu ini, “Tak apa-apa, kalah kita junjung, memang kita sanjung.

Stop caci maki, hargai punggawa Timnas Indonesia, pelatih dan official. Semoga leg II bisa lebih baik. Bismillah juara, amiin.”

“Menang kusanjung, kalah kudukung,” tulis lainnya.

Nobar di Perumahan

Final Piala AFF 2020 mendapatkan sambutan yang meriah dari warga. Pantauan suarasiber pada malam itu, nyaris semua tempat makan yang menyediakan layar lebar dipadati penonton.

Di Prata Roy Batu 9 misalnya, terlihat semua kursi terisi. Para pengunjung kafe tampak bersemangat memberikan dukungan untuk Timnas Indonesia.

“Sedih, tetapi masih ada leg II. Menang Garuda!” ungkap Ifan, seorang penonton.

Sementara warga Perumahan Taman Lembah Hijau, Jalan hang Lekir menggunakan vinyl bekas backdrop sebagai layar lebar.

Menggunakan proyektor, warga memantulkan pertandingan di layar laptop ke layar tersebut.

Nonton bareng ini digagas oleh Afrizal, yang juga dosen UMRAH melalui WA Grup perumahan. Sejumlah warga kemudian mendukungnya.

Sore menjelang pertandingan, warga bergotong royong menyiapkan layar lebarnya.

Malamnya, bapak-bapak mengajak serta anak-anak sehingga suasana nobar di sini cukup meriah.

Mereka nonton sampai usai. “Semoga Timnas bisa memberikan yang terbaik di leg II nanti,” ujar Rio. (eko)

Editor Yusfreyendi

Loading...