Program Prakerja Gelombang ke-13 Dibuka 4 Februari Pukul 12.00 WIB

Loading...

Suarasiber.com – Menunggu kapan program Prakerja dibuka lagi? Catat, tanggal 4 Maret 2021, hari Kamis, kalian bisa mendaftar.

Pembukaan program Prakerja gelombang ke-13 ini bakal dimulai pada pukul 12.00 WIB.

Hal ini dibenarkan oleh Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu. ” “Besok siang jam 12.00 WIB dengan kuota 600.000,” katanya, Rabu (3/3/2021), dilansir dari detik.com.

Louisa Tuhatu memastikan tata cara pendaftaran tidak ada perubahan atau sama persis dengan gelombang sebelumnya.

Program Prakerja ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi dan kemampuan khusus peserta, sehingga produktivitas dan daya saing meningkat. Para peserta juga akan dilatih untuk mengembangkan kewirausahaan.

Adapun orang-orang yang bisa mendaftar sebagai peserta Kartu Prakerja antara lain pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Untuk mengikuti program ini sebenarnya syaratnya tidak sulit. Yakni berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

Jika dinyatakan lolos, peserta akan mendapatkan manfaat Rp 3.550.000. Namun tidak semuanya bisa ditarik duit alias diuangkan.

Ada Rp1.000.000 tidak bisa diuangkan karena untuk dana pelatihan. Bagaimana kalau dana pelatihan tidak dipergunakan?

Sisanya yakni Rp 2.550.000 bisa dipegang masyarakat jika mengikuti pelatihan Kartu Prakerja. Nantinya, manfaat itu diberikan setelah mengikuti pelatihan yang akan ditransfer Rp 600.000 selama empat bulan, dan jika mengisi survei sebanyak 3 kali akan dapat insentif tambahan sebesar Rp 150.000.

Manfaat lainnya yang didapat jika menjadi peserta Kartu Prakerja yakni bisa meningkatkan kompetensi atau keterampilan untuk masuk dunia kerja. Bagi korban pemutusan hubungan kerja (PHK), bisa menambah wawasan hingga peluang karir untuk di tempat kerja baru.

Mau mendaftar? Isi semua data dengan teliti ya sobatsiber. (man)

Loading...