Kapolda Kepri: Ini Cara Menjadi Pahlawan Masa Kini

Loading...

BATAM (suarasiber) – Peringatan Hari Pahlawan 2019, tak lagi hanya diisi dengan mengheningkan cipta. Tapi dilengkapi dengan kiat, yang memotivasi generasi muda untuk menjadi pahlawan di zaman now.

Itu juga yang jadi tema peringatan Hari Pahlawan kali ini, Aku Pahlawan Masa Kini.

Pastinya, siapapun bisa jadi pahlawan. Bagaimana caranya supaya bisa jadi pahlawan?

“Aku Pahlawan Masa Kini, berarti menjadi pahlawan masa kini. Dan, dapat dilakukan oleh siapapun warga Indonesia dalam bentuk aksi-aksi nyata,” kata Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto SIK, saat membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia Juliari P Batubara di peringatan Hari Pahlawan di Mapolda Kepri, Minggu (10/11/2019).

Aksi nyata yang bisa membuat setiap orang jadi pahlawan masa kini, imbuh Andap, adalah:

1. Memperkuat keutuhan NKRI.
2. Menolong sesama yang terkena musibah.
3. Tidak melakukan provokasi yang dapat mengganggu ketertiban umum.
4. Tidak menyebarkan berita hoaks.
5. Tidak melakukan perbuatan anarkis atau merugikan orang lain dan sebagainya.

Andap, menambahkan peringatan Hari Pahlawan jangan hanya seremonial. Namun, diisi dengan berbagai aktivitas yang dapat menyuburkan rasa nasionalisme.

Tingkatkan rasa kepedulian untuk menolong sesama bagi yang membutuhkan.

“Dan, jadilah Pahlawan Masa Kini dengan mengukir prestasi serta bermanfaat bagi orang lain,” tukas Andap. (mat)

Loading...