Pengurus Vihara Ngo Hu Niu Niu Bagikan 2.000 Paket Sembako untuk Warga di Karimun

Loading...

KARIMUN (suarasiber.com) – Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Dr. Muhd. Firmansyah, M.Si., bersama pengurus Vihara Ngo Hu Niu Niu, membagikan secara simbolis 1.500 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, 6 Oktober 2023.

Paket bantuan ini untuk dibagikan kepada warga di Pulau Karimun, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun dan 500 paket sembako untuk disebar ke luar pulau.

Kegiatan ini adalah salah satu wujud kepedulian mereka terhadap warga yang membutuhkan bantuan dalam menghadapi kesulitan ekonomi, terlebih lagi dalam situasi yang masih diwarnai oleh perubahan perekonomian global.

Firmansyah berkolaborasi dengan Vihara Ngo Hu Niu Niu, penyerahan bantuan pun berlangsung penuh kehangatan dan keramahan. Paket sembako berisi eras, minyak goreng, gula, mie instan, serta berbagai bahan makanan lainnya yang dibutuhkan oleh keluarga kurang mampu.

Warga penerima bantuan mengatakan apa yang diterimanya sangat membantu membantu meringankan beban hidup mereka, terutama dalam memenuhi kebutuhan makan sehari-hari.

“Semoga kita selalu peduli dan membantu sesama, sehingga bersama-sama kita dapat mengatasi tantangan yang ada dan menciptakan masyarakat yang lebih berdaya,” ajak Sekda Karimun. (***)

Editor Yusfreyendi

Loading...