Pasca Kebakaran, Seorang Staf Fraksi Hanura DPRD Batam Dimintai Keterangan

Loading...

Suarasiber.com – Seorang staf Fraksi Hanura di Dewan Perwalilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota batam dimintai keterangan di Polsek Batam Kota.

Hal ini terkait kebakaran ruang Fraksi Hanura di gedung DPRD Kota Batam, Selasa (11/1/2022) siang.

Sekretaris Dewan DPRD Kota Batam, Aspawi membenarkan adanya seorang staf Fraksi Hanura diperiksa pihak kepolisian.

Menurutnya, pemeriksaan itu untuk mengetahui secara detil bagaimana kronologi kecelakaan itu terjadi.

“DPRD Kota Batam masih menunggu pihak Labfor Medan untuk memeriksa penyebab kebakaran, setelah itu ruangan baru bisa diperbaiki,” ujar Aspawi, Rabu (12/1/2022), melansir kabarbatam.com.

Ruang Fraksi Hanura pun dipindahkan ke ruang Badan Kehormatan (BK) di lantai satu. Hal ini dilakukan sebagai solusi agar pelayanan tetap dapat dilaksanakan. (masjai)

Editor Yusfreyendi

Loading...