Antisipasi Kenaikan Harga Sembako Jelang Ramadan dan Idul Fitri

Loading...
Polres Tanjungpinang Pasang Spanduk Imbauan

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Menjelang datangnya bulan Ramadan sekitar sebulan lagi, pelaku usaha dan distributor diimbau tidak melakukan penimbunan barang kebutuhan pokok. Kemudian, tetap menjaga stabilitas pangan. Baik dalam bentuk stok barang maupun harga barang.

Imbauan tersebut disampaikan Polres Tanjungpinang melalui Satintelkam dalam bentuk pemasangan spanduk, Jumat (30/3/2018).

“Pemasangan spanduk ini bertujuan, untuk mengantisipasi kenaikan harga barang pokok yang kerap terjadi menjelang Ramadan, dan Idul Fitri tiba,” kata Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi menjawab redaksi suarasiber.com, Minggu (1/4/2018).

Selain spanduk berisi imbauan untuk pelaku usaha dan distributor di atas, spanduk lainnya berisi imbauan kepada masyarakat. Masyarakat diimbau menjadi konsumen yang cerdas saat membeli produk makanan. Caranya dengan lebih dulu memeriksa kemasan label, izin edar dan tanggal kedaluwarsa.

Dikonfirmasi terpisah AKP Monang P Silalahi, Kasat Intelkam Polres Tanjungpinang, mengatakan ada beberapa spanduk yang dipasang di sejumlah titik. Di antaranya, di Pasar Bintan Center, di traffic light Batu 6 dan trafficlight Jalan Basuki Rahmat Tanjungpinang. (mat)

Loading...