Pujian Prabowo ke Jokowi: Harus Saya Akui, Keputusan Beliau Cemerlang

Loading...

Suarasiber.com – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto melontarkan pujian kepada Presiden Joko Widodo terkait kebijakannya di bidang pertahanan dan keamanan.

Menurut Prabowo, keputusan Jokowi dinilainya cemerlang. “Harus saya akui,” ujar Prabowo saat memberikan kuliah umum di Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Senin (19/10/2021) lalu.

Kecemerlangan itu, sebut Prabowo, dilihat dari upaya mengalokasikan anggaran yang memadai untuk sektor pertahanan dan keamanan (hankam) serta mendorong pembentukan komponen cadangan (komcad).

“Beliau kasih komcad, beliau kasih anggaran terbesar pertahanan. Jadi semangat kita akan membangun Indonesia menjadi negara yang seharusnya,” sambungnya.

Kata Prabowo, Indonesia harus kuat agar dapat menjaga kekayaannya demi kesejahteraan rakyat. Selain itu, sistemnya yang baik akan membuat kekayaan tersebut bakal dinikmati warga.

Indonesia adalah negara kaya. Prabowo pun memberikan contoh, RI ke dalam peringkat 16-17 ekonomi global.

“Indonesia pun masuk ke dalam G20, yang terdiri dari 19 negara dengan perekonomian besar di dunia plus Uni Eropa,” sebut Prabowo.

Kepada mahasiswa yang mendengarkan kuliah umumnya, Prabowo mengajak agar tetap memegang teguh Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika.

Juga penting, mengedepankan hidup rukun antar umat beragama. Jika itu dilakukan maka kekuatan dan persatuan bakal terjaga.

“Bersatu kita akan kuat dan teguh. Kalau kita kuat, kita sejahtera; kalau kita kuat akan berdamai, kedamaian, kesejahteraan Indonesia makmur, Indonesia menjadi Indonesia raya,” tutur Prabowo. (man)

Loading...