Ansar Terima Kasih Pengabdian Laksdya Ariawan Selama Pimpin Kogabwilhan I

Loading...
Banner Media Online Merah Gub Wagub

Suarasiber.com – Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad mengucapkan terima kasihnya kepada Laksamana Madya TNI I Gede Nyoman Ariawan atas pengabdiannya sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah I (Pangkogabwilhan I).

Kini jabatan Laksdya Ariawan berakhir. Laksamana Madya TNI I Nyoman Gede Ariawan mulai menjabat sebagai Pangkogabwilhan I sejak 26 Mei 2020.

Pangkogabwilhan I diserahterimakan oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dari Laksdya TNI I N.G. Ariawan kepada Laksda TNI Muhammad Ali di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (10/8/2021).

Di Kepri, pelepasan dilaksanakan di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Kamis (12/8) malam.

Menurut Ansar, apa yang diberikan Laksdya Ariawan sangat membantu keluarga besar Forkompinda Kepri untuk menjamin kondusivitas di Kepulauan Riau.

Gubernur pun menambahkan, Kogabwilhan I sangat krusial dalam menjaga keamanan di Kepulauan Riau yang berbatasan dengan negara tetangga.

Selain itu, perannya dalam penanganan Covid-19 juga cukup besar, seperti perawatan pasien di RSKI Galang.

Kepada Laksdya Ariawan yang akan memasuki masa purna bakti, Gubernur Ansar berharap apa yang sudah dilakukannya menjadi amal bakti yang berlipat ganda.

Banner-Media-Online-FKPD-Merah

Acara silaturahmi ini sekaligus menyambut Pangkogabwilhan I yang baru yaitu Laksamana Muda TNI Muhammad Ali.

“Kerja sama yang kita jalin selama ini akan menjadi keberlanjutan yang baik dengan keharmonisan dari seluruh Forkompinda di Kepri,” ucap Laksdya Ariawan pada kesempatan tersebut.

Di akhir acara tersebut Gubernur Ansar bersana dengan Ketua TP PKK Kepri Hj. Dewi Kumalasari memberikan bingkisan kenangan kepada Laksdya Ariawan dan istri.
Pemberian bingkisan juga dilakukan seluruh unsur Forkopimda Kepri yang hadir di Gedung Daerah.

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj. Marlin Agustina, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman, Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Ramos Manalu, Kaskogabwilhan I Brigjen TNI Lismer Lumban Siantar.

Juga terlihat Kajati Kepri Hari Setiyono, Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI Indarto Budiarto, Danguskamla Koarmada I Laksamana Pertama TNI Haris Bima Bayusetyo. Walikota Batam Muhammad Rudi, Wakil Ketua III DPRD Kepri Tengku Afrizal Dahlan. (fut)

Loading...