Kepala Desa Dituntut Proaktif, Partnership dan Problem Solving

Loading...

LINGGA (suarasiber) – Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar, menyampaikan tiga pesan kepada Kades (persiapan) Senempek. Tiga pesan itu, adalah proaktif, partnership dan problem solving.

Proaktif terhadap masyarakat, partnership membangun dan menjalin komunikasi dengan relasi atau pejabat terkait dalam memajukan Desa Senempek.

Serta problem solving dengan mencari solusi, membuka komunikasi bersama-sama masyarakat, perangkat dan tokoh masyarakat. Saling mengisi dalam pemecahan masalah yang dihadapi dalam berjalannya desa persiapan ini ke depannya.

“Harapan kita semua, semoga perjuangan pemekaran ini tidak sia-sia dan terwujud menjadi desa defenitif ke depannya,” kata Muhammad Nizar di malam sukuran di Desa (persiapan) Senempek, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Sabtu (25/7/2020).

Sementara itu Ketua Tim Pembentukan Desa Persiapan Senempek Muhammad Arief SKM MSi mengatakan, terbentuknya desa persiapan Senempek ini melalui proses panjang.

“Prosesnya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Ada proses yang sangat panjang dan didukung oleh Pemkab Lingga.

Sekarang, tinggal bagaimana nantinya kita mengisi desa ini dengan semakin pendeknya rentang kendali. Dan, pembangunan yang tentunya untuk kita semua di sini,” ucap Arief. (mat) 

Loading...