Corona Meroket, MotoGP Thailand 2021 Dibatalkan

Loading...

Suarasiber.com – Corona telah menyebabkan sejumlah negara membatalkan penyelenggaraan MotoGP 2021. Kali ini Thailand pun melakukan hal serupa.

Sebelumnya, MotoGP Thailand 2021 masih tercatat di jadwal yakni 17 Oktober. Chang International Circuit di Buriram alias Sirkuit Buriram adalah venue-nya.

Namun seperti diketahui, Asia Tenggara belakangan sedang berjuang untuk mengendalikan pandemi Covid-19. Termasuk Thailand.

Bahkan pemerintah negara setempat sedang memberlakukan lockdown dan larangan bagi pendatang. Hal ini disusul dengan pembatalan MotoGP Thailand 2021 oleh Federasi Motor Internasional (FIM), Dorna Sports dan IRTA.

“FIM, IRTA, dan Dorna Sports dengan menyesal membatalkan Thailand Grand Prix yang seharusnya dihelat pada 15 hingga 17 Oktober di Chang Internasional Circuit. Terlepas dari usaha yang sudah dilakukan banyak pihak, pandemi Covid-19 membuat adanya larangan terbang ke sana sehingga event harus dibatalkan,” ujar pernyataan resmi MotoGP.

MotoGP 2021 saat ini sedang libur musim panas setelah menggelar sembilan seri, terakhir di Assen, Belanda, 27 Juni. Pemuncak klasemen MotoGP adalah rider Yamaha Fabio Quartararo dengan 156 poin, unggul 34 poin atas Johann Zarco di posisi kedua.

Balapan selanjutnya akan dihelat secara double-header di Styria (8 Agustus) dan Austria (15 Agustus).

Dengan demikian sudah ada tiga balapan di kawasan Asia-Australia yang dibatalkan oleh Dorna Sports.

Sebelumnya, GP Australia di Sirkuit Phillip Island terlebih dulu dicopot dari kalender musim 2021.

GP Australia kemudian diganti dengan balapan di Sirkuit Portimao, Portugal. Dengan begitu, ada dua balapan yang berlangsung di Portugal musim ini.

GP Jepang yang sedianya akan digelar di Twin Ring Motegi pada 1-3 Oktober 2021 pun juga sudah dicoret dari kalender.

Satu-satunya seri MotoGP di Asia Tenggara yang belum batal adalah Malaysia. (man)

Loading...