Tamatan SMK Dilatih untuk Isi Kekosongan Pekerja Lokal di PT Saipem

Loading...

Suarasiber.com – Murid lulusan SMK di Karimun dan Kundur mengikuti pleatihan welder. Pembukaan pelatihan berlokasi di Ballroom Saipem Indonesia Karimun Yard, Rabu (28/4/2021)

Manjemen PT Saipem menilai welding trainning ini penting karena berkaitan dengan Saipem Indonesia Karimun Yard. Berdasarkan pengalaman, banyak welder dari Karimun menjadi welder terbaik di Kepri.

Menurut Kepala Disnakerin Kabupaten Karimun, Ruffindy Alamsjah, training welder ini merupakan program link and match antara dunia pendidikan dan dunia kerja.

Sementara Bupati Karimun, Aunur Rafiq berkomitmen Pemda akan menjaga iklim investasi. Ia meminta agar investasi bisa terjaga tanpa harus ada pemutusan hubungan pekerjaan.

PT Saipem memiliki 5.516 tenaga kerja, dan beberapa bulan lalu ada kekosongan temaga kerja lokal sehingga diisi oleh pekerja dari luar.

“Semoga pelatihan welder ini dapat memenuhi kekosongan tenaga kerja lokal yang dibutuhkan PT Saipem,” harapan Aunur. (adi)

Loading...