Santri Baru Ponpes Darul Madinah dan Mahasiswa KKN Ikuti Karantina Ramadan

Loading...

Suarasiber.com – Santri Pondok Pesantren Darul Madinah, Yayasan Tahfidzul Qur’an Hang Tuah Batam mengikuti karantina Ramadan selama dua minggu.

Keterangan yang disampaikan oleh Pengelola Ponpes Darul Madinah, Ustaz Syadid Syafaruddin belum lama ini, ada sejumlah kegiatan yang harus diikuti santri baru dalam karantina Ramadan ini.

Berbuka bersama setelah dari pagi mengikuti berbagai kegiatan. Foto – istimewa

“Kebetulan juga ada mahasiswa yang tengah Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sini, jadi beberapa program mereka kita satukan dengan agenda pondok dan alhamdulillah berjalan dengan baik,” ujar Syafid.

Selama dua minggu Karantina Ramadan, santri baru mengikuti jadwal kegiatan yang sudah disusun.

Kegiatan hariannya meliputi tahajud berjemaah pada pukul 03.00 WIB dipimpin Ustaz Syafid, dilanjutkan sahur barsama pukul 04.00 WIB.

Kajian kitab dikkuti santri baru untuk menambah bekal ilmu agama mereka, selain menghafal Al-Qur’an. Foto – istimewa

Ustaz Rizki lalu memimpin makhorij dan sifatul (tahsin) pada usai subuh dan pada pukul 08.00 WIB diteruskan dengan kegiatan KKN.

Setelah istirahat, kegiatan dimulai lagi usai ashar dengan kajian kitab fiqih dipimpin Ustaz Rizki, hingga pukul 17.00 WIB mahasiswa KKN kembali melaksanakan programnya.

Ustaz Syafid Syafaruddin bersama santri baru. Foto – istimewa

Sore harinya, yakni usai maghrib waktunya berbuka bersama lalu salat tarawih dan dilanjutkan dengan kajian kitab akhlak yang dipimpin Ustaz Heru.

Kegiatan ini diikuti dengan sepenuh hati oleh para santri baru. Mereka belajar dan mengikuti kajian serta ibadah bersama dengan suka cita.

“Kami ajarkan disiplin kepada mereka agar berguna kelak,” sambung Ustaz Syafid. (fut)

Loading...