Viral Layar Mesin ATM Pindah ke Atas, Transaksi Terlihat Orang Lain

Loading...

Suarasiberdotcom – Lazimnya mesin ATM, layarnya ada di atas tombol atau berhadapan dengan wajah penggunanya. Namun apa jadinya jika layarnya kemudian pindah ke atas kepala?

Inilah yang terjadi pada sebuah ATM di Jakarta Selatan, Selasa (1/12/2020) siang.

ATM yang kemudian menjadi viral ini diunggah oleh pengguna Twitter @AffiAssegaf. Ia menuliskan saat trensaksi menggunakan ATM layarnya malah ada di atas, sehingga seisi toko tempat mesion ini ditaruh bisa melihat layar tersebut.

Dilihat suarasiber, video tersebut menunjukkan seorang perempuan mengenakan baju merah tengah melakukan transaksi. Tombol ada di tempatnya seperti biasa, namun layarnya terpampang di atas kepalanya, lebih tinggi dari dirinya.

https://twitter.com/AffiAssegaf/status/1333819138641256448

Terlihat kalimat-kalimat yang berubah di layar sesuai perintah dari perempuan yang melakukan transaksi tadi.

Pemilik akun Twitter @AffiAssegaf ini awalnya ragu, namun oleh perempuan yang ada di video mengatakan layarnya memang “aneh” tetapi masih bisa digunakan.

Namun tak berapa lama pihak bank bersangkutan menindaklanjuti keberadaan ATM nyentrik tadi.

Tak urung beragam komentar pun muncul di Twitter pengunggah.

Ada yang menuliskan aduh malunya kalau mau narik uang tetapi saldonya nggak cukup. Ada juga yang menuliskan candaan, gpp layarnya di atas biar kalau ada yang saldonya kurang antrean di belakangnya bisa iuran bantu.

Namun tak sedikit yang merasa khawatir jika ada ATM seperti itu. Karena semua proses transaksi bisa dilihat banyak orang. (mat)

Loading...