Kapolri Pimpin Sertijab 8 Kapolda dan Kenaikan Pangkat 12 Pati

Loading...

JAKARTA (suarasiber) –  Kapolri Jenderal Idham Azis memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) sekaligus Korps rapot atau kenaikan pangkat sederet Perwira Tinggi (Pati).

Ada 8 Kapolda dan sejumlah jabatan di Mabes Polri yang melakukan sertijab.
Sertijab tersebut digelar di gedung Mabes Polri, Jakarta, Senin (31/8/2020), sebagaimana Surat Telegram Kapolri Nomor ST/4427/VIII/KEP./2020 tanggal 3 Agustus 2020.

Mereka yang mengikuti sertijab adalah 8 Kapolda, Asops Kapolri dan Kadiv TIK Polri.

Hal itu disampaikan Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Awi Setiyono, sebagaimana dirilis di laman resmi Humas Polri.

Kapolri juga memimpin kenaikan pangkat 10 Pati Polri yang naik pangkat menjadi Irjen Pol atau bintang 2. Sedangkan 12 Pati lain naik pangkat dari Kombes Pol menjadi Brigjen Pol atau bintang satu.

“Kemudian terkait dengan kenaikan pangkat golongan Pati Polri, terdapat 10 Pati yang mendapatkan kenaikan pangkat Irjen dan 12 Pati mendapatkan kenaikan pangkat menjadi Brigjen,” tuturnya.

Pejabat yang Sertijab;

1. KADIV TIK POLRI LAMA : IRJEN POL Drs. RAJA ERIZMAN; KADIV TIK POLRI BARU/KAPOLDA KALTIM LAMA : IRJEN POL Drs. MUKTIONO, S.H., M.H.;

2. KAPOLDA KALTIM BARU/ ASOPS KAPOLRI LAMA : IRJEN POL Drs. HERRY RUDOLF NAHAK, M.Si.; ASOPS KAPOLRI BARU : BRIGJEN POL Drs. IMAM SUGIANTO, M.Si.;

3. KAPOLDA KALTARA LAMA : IRJEN POL Drs. INDRAJIT, S.H.; KAPOLDA KALTARA BARU : IRJEN POL Drs. BAMBANG KRISTIYONO;

4. KAPOLDA SULUT LAMA : IRJEN POL Drs. ROYKE LUMOWA, M.M.; KAPOLDA SULUT BARU : IRJEN POL Drs. R. Z. PANCA PUTRA S., M.Si.;

5. KAPOLDA SULSEL LAMA : IRJEN POL Drs. MAS GUNTUR LAUPE, S.H.; KAPOLDA SULSEL BARU/ KAPOLDA SULTRA LAMA : IRJEN POL Drs. MERDISYAM, M.Si.;

6. KAPOLDA SULTRA BARU : BRIGJEN POL Drs. YAN SULTRA INDRAJAYA;

7. KAPOLDA SULTENG LAMA : IRJEN POL Drs. SYAFRIL NURSAL, S.H., M.H.;
KAPOLDA SULTENG BARU : BRIGJEN POL Drs. ABDUL RAKHMAN BASO;

8. KAPOLDA NTT LAMA : IRJEN POL Drs. HAMIDIN; KAPOLDA NTT BARU : IRJEN POL Drs. LOTHARIA LATIF, S.H., M.Hum.;

9. KAPOLDA GORONTALO LAMA : IRJEN POL Dr. M. ADNAS, M.Si.; KAPOLDA GORONTALO BARU : BRIGJEN POL Dr. AKHMAD WIYAGUS, S.I.K., M.Si., M.M.

Perwira Tinggi yang Naik Pangkat;

a. Dari Brigjen Pol ke Irjen Pol:
1) IRJEN POL Drs. KOMARUL ZAMAN, S.H., M.H.;
2) IRJEN POL Drs. Dr. AGUNG MAKBUL, S.H., M.H.;
3) IRJEN POL Drs. AGUNG WICAKSONO, M.Si.;
4) IRJEN POL Drs. ABDUL RAKHMAN BASO;
5) IRJEN POL Drs. ARMED WIJAYA, M.H.;
6) IRJEN POL Drs. VERDIANTO ISKANDAR BITTICACA, M.Hum.;
7) IRJEN POL Drs. JOHANIS ASADOMA, M.Hum.;
8) IRJEN POL Dr. AKHMAD WIYAGUS, S.I.K., M.Si., M.M.;
9) IRJEN POL Drs. YAN SULTRA INDRAJAYA;
10) IRJEN POL Drs. IMAM SUGIANTO, M.Si.;

b. Dari Kombes Pol ke Brigjen Pol:
1) BRIGJEN POL Drs. DESMAWAN PUTRA, M.H.;
2) BRIGJEN POL TJAHYONO PRAWOTO, S.H., M.M.;
3) BRIGJEN POL Drs. TAUFIK PRIBADI, M.Si.;
4) BRIGJEN POL Drs. DARTO JUHARTONO, M.H.;
5) BRIGJEN POL HERU DWI PRATONDO, S.H., M.M.;
6) BRIGJEN POL R. AHMAD NURWAKHID, S.E., M.M.;
7) BRIGJEN POL SUMIRAT DWIYANTO, M.Si.;
8) BRIGJEN POL Drs. WISNU ANDAYANA, S.S.T., M.K.;
9) BRIGJEN POL HADI GUNAWAN, S.H., S.I.K.;
10) BRIGJEN POL A. RIAN R. DJAJADI, S.I.K., M.H.;
11) BRIGJEN POL Drs. RUSDI HARTONO, M.Si.;
12) BRIGJEN POL ABY NURSETYANTO, S.H., S.I.K., M.Si. (mat) 

Loading...