Crosser Lokal dan Nasional Beradu Nyali di Sirkuit Dompak, Kepri

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Kejuaraan morocross nasional kembali berlangsung di Sirkuit Permanen Dompak, Tanjungpinang, Kepri, 16 – 17 November 2019. Super Grasstrack Open 2019 ini memperebutkan Piala Gubernur Kepri.

Kejuaraan ini mempertandingkan kelas 85 cc, 125 cc dan kelas 250 cc. Sekitar 40 pesertanya bukan hanya dari Kepri atau Sumatera, melainkan juga diikuti crosser nasional. Hadiah yang disiapkan puluhan juta rupiah,

Plt Gubernur Kepri H Isdianto membuka Super Grasstrack Open 2019 , 16 November di Sirkuit permanen Dompak. Foto – humas kepri

Pembukaannya dilakukan oleh Plt Gubernur Kepri H Isdianto yang menginginkan agar motocross kembali digelorakan di provinsi ini.

Isdianto pun kembali bernostalgia saat dirinya masih duduk di bangku sekolah menengah pertama, motocross begitu diminati masyarakat. Setiap kali ada motocross, penonton berbondong-bondong datang.

Isdianto optimis akan kembali bergeloranya motocross di Kepri. Namun, salah satu syarat yang dimintanya ialah semua crosser sportif dan menjaga silaturahmi.

“Pembalap memegang peranan penting dalam menyukseskan acara, jika suasana kejuaraan ini nyaman dan tentram tentu orang akan semakin senang untuk menontonnya,” ujar Isdianto.

Untuk itu, pemerintah daerah sangat mendukung penuh setiap gelaran pertandingan yang akan diselenggarakan ke depan. Bahkan sangat memungkinkan Kepri akan menjadikan motocross ini sebagai agenda tahunan.

Ketua Korwil IMI Tanjungpinang Yova Apriazir mengatakan ini adalah kali kedua motocross digelar di tempat sama.

Pembukaan Super Grasstrack Open 2019 hihadiri Staf Ahli Gubernur Eko Sumbaryadi, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Maifrizon, Ketua Pengprov IMI Kepri Usep RS, Ketua Harian KONI kota Tanjungpinang Abdul Halim beserta tamu undangan lainnya. (man)

Loading...