Ada Bus Kota Berlayar Ramaikan Festival Bahari Kepri

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Puluhan perahu hias memenuhi perairan sekitar Pelabuhan Sripayung Batu 6 Tanjungpinang, Sabtu (9/11/2019) siang. Perahu-perahu hias berbagai ukuran ini, adalah peserta lomba kapal hias di event Festival Bahari Kepri.

Beragam hiasan ditampilkan perahu-perahu itu. Indah, juga unik. Salah satu yang unik, adalah perahu yang dibentuk seperti bus kota.

Seluruh kelurahan di Kota Tanjungpinang mengikusertakan wakilnya di lomba perahu hias ini. Kantor kecamatan, dan organisasi perangkat (OPD) daerah Kota Tanjungpinang.

Beberapa OPD di Pemprov Kepri juga ikut serta di pawai perahu hias ini. Perahu hias ini akan dinilai oleh beberapa orang dewan juri, yang berkeliling dengan speedboat.

Satu per satu perahu hias didatangi, untuk dinilai. Penilaiannya antara lain, tema, keindahan kreatifitas, dan penampilan sinopsis. Sebagaimana disampaikan koordinator dewan juri, Kurniawan kepada suarasiber.com, Sabtu (9/11/2019).

Kurniawan menjelaskan seluruh kapal akan berarak ke Gedung Gonggong. Selanjutnya mereka menyampaikan sinopsis penampilannya. Untuk dinilai oleh para juri. (mat)

Loading...