Juara Dunia F1 2021 dan Gagalkan Hamilton Lewati Rekor Schumacher, Max Verstappen: Ini Gila!

Loading...

Suarasiber.com – Max Verstappen (24),  pebalap F1 dari tim Red Bull Racing jadi juara dunia tahun 2021.

Setelah di race terakhir musim ini dan di lap terakhir di Sirkuit Yas Marina, Abdu Dhabi, Minggu (12/12/2021), mengalahkan juara dunia F1 tujuh kali Lewis Hamilton dari tim Mercedes.

Gelar juara dunia F1 pertama bagi Max Verstappen ini, sekaligus memutus dominasi Lewis Hamilton yang jadi juara dunia beruntun selama 4 tahun terakhir.

Tak hanya itu, gelar juara dunia yang diraih Max juga menggagalkan ambisi Hamilton. Untuk mencetak rekor juara dunia F1 terbanyak, melewati rekor Michael Schumacher.

Saat ini rekor juara dunia F1 terbanyak dimiliki bersama oleh Hamilton dan Schumacher. Keduanya sama-sama meraih 7 kali gelar juara dunia.

Atas kemenangan yang diraih dengan sangat dramatis dengan menyalip Hamilton di tikungan terakhir, Max berkomentar singkat di akun Twitter F1, Minggu (12/12/2021).

“MAX: “It’s insane. I don’t know what to say. I’m so pleased for the team and for all these guys. I love working with them so much.

“Finally today I had a bit of luck. My team know I love them and I want to do this with them for the next 10 or 15 years!”

#AbuDhabiGP 🇦🇪 #F1 https://t.co/RBbO47DJUY

Max memang gila karena berhasil mengalahkan Hamilton, yang sangat diunggulkan. Dan, sangat didukung banyak pihak!

Keberhasilan Max ini juga membuat balapan F1 tahun 2022, menjadi bergairah dan menarik kembali. Karena dominasi Hamilton sudah diputus oleh Max Verstappen. (zainal)

Editor Yusfreyendi

Loading...