Bentuk Dukungan, Tapanuli Center Beri Ulos untuk Soerya – Iman dan Lukita – Basyid

Loading...

Suarasiberdotcom – Dukungan dari paguyuban atau kelompok kedaerahan yang ada di Kota Batam terus mengalir ke pasangan Soerya – Iman dan juga Lukita – Basyid

Kali ini datang dari Tapauli Center Kota Batam. Dukungan ditandai dengan pemasangan ulos kepada Soerya Respationo, Jumat (4/12/2020). Ulos juga diberikan untuk Calon Wali Kota Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo.

Acara yang berlangsung di kediaman sesepuh dan tokoh masyarakat Batak di Batam, Beleus Hasibuan itu berlangsung khidmat. Makanan tradisonal lappet yang terhidangkan menambah kental nuansa kekeluargan.

“Terimalah ulos ini, sebagai makna memberikan kekuatan untuk menyusun cita-cita Sinergi Luar Biasa yang abadi dan luhur,” ujar pembina relawan Tapanuli Center, Beleus Hasibuan.

Pria yang akrab disapa Opung Hasibuan itu menilai semangat gotong royong yang dicanangkan Soerya – Iman sangat sesuai dengan semangat kebersamaan merangkul semua kelompok dan golongan masyarakat untuk membangun Kepri.

“Perlu saya sampaikan Soerya ini termasuk salah satu tokoh yang terlibat sejak awal dalam pembentukan Provinsi Kepri. Beliau tahu persis apa harapan seluruh masyarakat akan pembentukan provinsi yang relatif baru ini,” terang Opung Beleus Hasibuan pensiunan TNI pasukan KKO ini.

Opung Hasibuan menegaskan acara ini dimaksudkan untuk memberikan doa dan semangat serta memberikan dukungan penuh kepada pasangan Cagub nomor urut 1 Soerya Respationo – Iman Sutiawan serta pasangan Cawako Batam nomor urut 1 Lukita-Abdul Basyid agar sukses dalam pilkada 9 Desember mendatang.

“Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya kepada paslon nomor 1 Soerya – Iman untuk Kepri dan paslon nomor 1 Lukita – Basyid untuk Kota Batam,” ajak Opung Beleus Hasibuan.

Dalam kesempatan tersebut, Soerya Respationo didampingi putrinya Dwi Ajeng Sekar Respaty dan juga putranya, Putra Yustisi Respaty. Sedangkan cawako Batam yang juga mantan Kepala BP Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo didampingi sang istri, Anita Kencanawati.

Turut hadir juga Tim Relawan Sinergi-Luar Biasa dan relawan Tapanuli Center yang selalu bahu membahu menyukseskan langkah Soerya – Iman dan Lukita – Basyid untuk membawa perubahan Kepri dan Batam yang lebih baik. (mat)

Loading...