Ketua TP-PKK Natuna Turun ke Jalan Gebrak Masker

Loading...

NATUNA (suarasiber) – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Natuna, Hj Nurhayati Abdul Hamid Rizal turun langsung ke tengah masyarakatkan untuk program Gebrak Masker.

Pada 24 Agustus 2020 kemarin, Nurhayati dan pengurus serta anggota PKK lain serta personel Satpol PP menyosialisasikan masker serta face shield di kawasan Masjid Jami Ranai.

Personel Satpol PP terlebih dahulu mendapatkan masker. Kemudiam rombongan ini menggunakan pengeras suara menegur dan membagikan face shield serta masker kepada warga yang kedapatan tanpa mengenakan masker.

Dilansir dari natunakab.go.id, kegiatan dimulai pukul 07.00 WIB. Pemilik toko, pembeli, maupun warga lain yang melintas menjadi objek Gebrak Masker.

Nurhayati menyayangkan pandangan waega yang menganggap sepele masker atau face shield. Saat ditanya, mereka yang tidek mengenakan masker pun memberikan jawaban beragam.

Mulai tak punya uang untuk membeli masker, kelupaan hingga menganggap kondisi Natuna baik-baik saja.

“Ini persoalan kita masih mengganggap sepele sebuah masker dan masih kurangnya kesadaran. Bahkan ada satu keluarga naik sepeda motor, ada anak serta bayi dibawa ke pasar tanpa masker satu pun,” ujar Nurhayati.

Kasi Penindakan dan Penegakan Satpol PP Natuna, Edi Yohanes mengatakan kegiatan ini akan terus dilakukan. Bahkan ke depan akan dibuat regulasinya bagi mereka yang tidak mengenakan masker saat keluar rumah. (mat)

Loading...