Tagihan Listrik Melonjak, Dicky DPRD Tanjungpinang: Kontradiktif dengan Semangat Melawan Covid-19

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Manajemen PLN di Kota Tanjungpinang akan dimintai klarifikasinya terkait lonjakan tagihan listrik pelanggan di Ibu Kota Provinsi Kepri ini.

Klarifikasi dilakukan melalui Rapat Dengar Pendapat, yang dijadwalkan dilaksanakan, Selasa (9/6/2020) di Gedung Dewan di Senggarang, Tanjungpinang.

“Ada sejumlah hal yang akan kita tanyakan. Salah satunya terkait lonjakan tagihan listrik. Dan, apa solusi ke depannya supaya tidak terulang lagi,” kata Dicky Novalino, Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang menjawab suarasiber.com, kemarin.

Politikus muda dari Partai Demokrat ini, menyatakan keprihatinannnya terkait lonjakan tagihan listrik itu. Apalagi terjadi di saat wabah Covid-19, yang memukul semua sektor ekonomi.

Sekaligus, membuat daya beli warga ikut berkurang. Dicky, berharap kejadian lonjakan tagihan tidak berulang kembali.

“Kontradiktif dengan semangat melawan Covid-19, yang digaungkan pemerintah. Untuk menguatkan sektor ekonomi kemasyarakatan. Semoga ada solusi terbaik dari hasil rapat dengar pendapat nanti,” ujar Dicky.

Dicky juga prihatin dengan kejadian blackout aliran listrik hingga belasan jam. Karena, menampilkan kualitas pelayanan PLN di Batam Bintan dalam menangani masalah. (mat)

Loading...