Kolombia Bangkit, Polandia Sakit

Loading...

Pertarungan dua tim yang diunggulkan namun justru kalah pada partai pembuka. Polandia yang kalah 1-2 melawan Senegal akan menghadapi Kolombia yang ditekuk Jepang dengan skor yang sama.

Kabar baik bagi kubu Kolombia dengan kondisi fisik Rodriguez yang akan tampil sebagai starter. Peran top skor Piala dunia 2014 tersebut akan menambah amunisi buat tim asuhan pelatih Peckerman.

Peran Falcao sebagai goal getter akan terbantu dengan kehadiran Rodriguez. Selain lewat sayap, pemain asal klub Munchen tersebut juga memiliki akurasi tendangan jarak jauh sering mencetak gol.

Kiper Fabianzki kemungkinan akan menggantikan peran kiper Szczesny . Seperti diketahui kiper Juventus tersebut terlambat memotong bola dan mampu dimanfaatkan pemain Senegal menjadi gol.

Fabianzky lebih sering tampil bersama klubnya Swansea City. Selain mampu membaca arah bola, kiper ini juga berani mengambil resiko saat mendapat tekanan lawan.

Pelatih Peckerman jelas belajar dari kekalahan menghadapi Jepang. Menempatkan trio Cuadrado-James-Quintero menjadi penyuplai serangan, menjadi jawaban kurangnya pasokan bola terhadap striker mereka, Falcao.

Kedua tim jelas akan bermain terbuka. Saling menyerang menjadi pemandangan yang akan sering kita saksikan. Polandia lebih mengandalkan umpan jauh.

Sementara Kolombia dengan umpan pendek diselingi serangan lewat sayap yang diahkiri dengan umpan lambung ke kotak penalti maupun shooting lewat lini tengah.

Partai yang sangat ketat, Daya tahan pemain Kolombia akan menjadi penentu hasil akhir partai kali ini.

Prakiraan susunan pemain:

Polandia: Wojciech Szczesny; Kamil Glik; Michal Pazdan, Lukasz Piszczek; Maciej Rybus, Jacek Goralski, Grzegorz Krychowiak, Bartosz Bereszyniski; Kamil Grosicki, Piotr Zielinski, Robert Lewandowski?

Kolombia: David Ospina; Santiago Arias, Cristian Zapata, Oscar Murillo, Johan Mojica; Abel Aguilar, Wilmar Barrios; Juan Cuadrado, James Rodriguez, Luis Muriel; Radamel Falcao. (bung chris)

Loading...